10 Sekolah Kedinasan di Indonesia yang Bisa Membuat Anda Langsung Kerja

| 09 Feb 2023 06:00
10 Sekolah Kedinasan di Indonesia yang Bisa Membuat Anda Langsung Kerja
Ilustrasi mahasiswa sekolah kedinasan di Indonesia (Antara)

ERA.id - Setelah lulus SMA/SMK/MAN, lembaga pendidikan lanjutan siap menerima para siswa. Selain perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS), siswa juga bisa masuk ke salah satu sekolah kedinasan di Indonesia.

Sebagian orang menyebut sekolah kedinasan sebagai perguruan tinggi kedinasan (PTK) atau sekolah ikatan dinas. Jumlah PTK di Indonesia cukup banyak. Jika Anda tertarik masuk ke salah satunya, berikut Era sajikan 10 sekolah kedinasan yang bisa Anda daftari.

Daftar Sekolah Kedinasan di Indonesia

1. Sekolah Tinggi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (STMKG)

 Ilustrasi mahasiswa STMKG (PTB STMKG)

Berbagai gejala alam bisa kita amati atau rasakan, tetapi tidak kita ketahui secara jelas, seperti cuaca, gempa, gunung berapi, banjir, dan semacamnya.  Kita bisa mendapatkan informasi mengenai berbagai hal tersebut dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG).

Jika Anda tertarik mempelajari berbagai hal yang dipelajari oleh BMKG, Anda bisa mendaftar di STMKG. Ini merupakan PTK atau sekolah kedinasan di bawah naungan BMKG yang memiliki tujuan menghasilkan sumber daya manusia (SDM) berwawasan bidang meteorologi, klimatologi, geofisika, dan instrumentasinya.

2. Politeknik Keuangan Negara (PKN) Sekolah Tinggi Akuntansi Negara STAN

Bisa jadi, ini adalah sekolah kedinasan yang paling terkenal di Indonesia. Saat ini Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) berubah menjadi Politeknik Keuangan Negara STAN (PKN STAN). Kampus ini dinaungi oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

3. Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip)

Anda yang ingin belajar mengenai berbagai ilmu dan pengetahuan bidang pemasyarakat bisa mendaftar di Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip). Ini adalah salah satu sekolah dinas di bawah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

4. Politeknik Imigrasi (Poltekim)

Selain Poltekip, Kekenkumham juga menaungi Polteknik Imigrasi (Poltekim). Poltekim merupakan kampus yang mempelajari berbagai hal bidang keimigrasian. Lulusan Poltekim akan ditempatkan di kantor imigrasi yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia atau di unit imigrasi sebagai perwakilan luar negeri Indonesia.

5. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

Jika Anda tertarik menjadi salah satu roda gigi pemerintahan Indonesia, Anda bisa mendaftar ke sekolah kedinasan ini. IPDN berada di bawah naungan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Tujuan dari IPDN adalah menyiapkan kader pemerintahan, baik tingkat daerah maupun nasional.

6. Politeknik Transportasi Darat Indonesia (PTDI)

Anda bisa mempelajari pengatahuan vokasi bidang transportasi darat di Politeknik Transportasi Darat Indonesia. Kampus ini ada di bawah naungan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

7. Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI)

Kereta api memang salah satu transportasi darat, tetapi kampus untuk mempelajari pengetahuan bidang perkeretaapian adalah Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI). Kampus yang juga ada di bawah naungan Kemenhub ini menjadi perguruan tinggi yang mencetak lulusan yang cakap di bidang perkeretaapian, baik level perencanaan, perawatan, pengujuan, inspeksi, maupun pengauditan.

Jadi, lulusan PPI tidak hanya bisa mengabdi pada pemerintah, tetapi juga bekerja di berbagai perusahaan perkeretaapian nasional, bahkan internasional.

8. Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP)

STIP juga masuk dalam kampus di bawah naungan Kemenhub. Kampus ini bertujuan mencetak SDM yang unggul di bidang transportasi laut.

9. Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI)

Satu lagi kampus di bawah naungan Kemenhub adalah PPI. Tujuan dari PPI adalah mencetak SDM yang unggul di bidang penerbangan. Para mahasiswa akan dilatih menjadi orang yang profesional di bidang penerbangan sipil.

10. Politeknik Statistika STIS (Polstat STIS)

Ini adalah kampus yang tidak dinaungi oleh kementerian, melainkan oleh lembaga pemerintah nonkementerian. Polstat STIS dikelola oleh Badan Pusat Statistik (BPS). Lulusan sekolah kedinasan di Indonesia ini diharapkan menjadi SDM yang unggul di bidang statistik. 

Rekomendasi