ERA.id - Profil Inter Miami jadi perhatian pecinta sepak bola. Hal tersebut tidak terlepas dari bergabungnya Lionel Messi dengan klub tersebut karena musim depan tidak lagi membela PSG.
Inter Miami merupakan salah satu klub Major League Soccer (MLS). Tim sepak bola Amerika Serikat ini dimiliki oleh salah satu legenda sepak bola, David Beckham.
"Saya akan bergabung dengan Inter Miami. Keputusan sudah 100 persen," ungkap Messi kepada Mundo Deportivo, Rabu (7/6/2023), dikutip Era.id.
Mengenal Profil Inter Miami
Nama resmi Inter Miami adalah Club Internacional de Futbol Miami. Ini merupakan klub sepak bola yang masih sangat muda. Inter Miami didirikan pada 29 Januari 2018 (lima tahun lalu). Setelah dua tahun berdiri, klub ini bergabung dengan franchise kompetisi sepak bola utama Amerika Serikat (MLS).
Kedatangan David Beckham di Amerika Serikat pada 2007 memiliki pengaruh terhadap berdirinya Inter Miami. Pada masa itu, Beckham masih berstatus sebagai pemain sepak bola. Dia merupakan salah satu pemain LA Galaxy.
Dalam kesepakatan dengan MLS, Beckham mendapatkan pilihan untuk membeli klub ekspansi pada masa yang akan datang dengan harga 25 juta dolar AS. Ketika Beckham pensiun sebagai pemain (2013), MLS membantu mantan penggawa timnas Inggris itu mempelajari target ekspansi, termasuk Miami. Ketika itu, Miami belum memiliki tim di MLS.
Setelah itu, MLS mengumumkan bahwa Beckham akan menggunakan opsinya untuk membentuk tim baru, yaitu pada awal Februari 2014. Proses panjang pun dilakukan, kemudian pada 2018 klub sepak bola tersebut resmi jadi tim ke-25 MLS. Nama Club Internacional de Futbol Miami (Inter Miami CF) mulai digunakan pada 5 September 2018.
Diego Alonso merupakan pelatih pertama Inter Miami. Pria asal Uruguay ini menangani Inter Miami sejak Desember 2019 hingga Januari 2021. Setelah itu, dia digantikan oleh Phil Neville, mantan rekan Beckham saat menjadi pemain Manchester United.
Namun, Neville juga tidak lama di sana. Saat ini Inter Miami ditangani oleh pelatih sementara, Javier Morales. Morales berasal Argentina.