Belajar dari Konten Kreator Muda Aulion Memulai Langkah Kecil Optimalkan Digital Savvy Agar Bisa Menabung

| 24 Aug 2022 20:04
Belajar dari Konten Kreator Muda Aulion Memulai Langkah Kecil Optimalkan Digital Savvy Agar Bisa Menabung
Aulia Rizsa Wirizqi (Instagram)

ERA.id - Kehadiran layanan digital savvy diakui membantu masyarakat dalam megelola keuangan secara jelas. Fitur-fitur yang tersedia memungkinkan untuk membuat perencanaan keuangan dan memantau transaksi dana. 

Diakui juga oleh Creative Content Creator yang aktif berkreasi pada platform YouTube serta Instagram, Aulia Rizsa Wirizqi. Ia banyak memanfaatkan fitur-fitur untuk mengelola keuangan dengan layanan digital membantu memulai langkah kecilnya.

“Sejak pertama mengenal Jenius, saya sudah tertarik dengan fitur-fiturnya yang berbeda. Beberapa fitur yang menjadi favorit saya adalah Jenius Pay, Moneytory, dan Dream Saver," ungkap Aulia dalam acara virtual ulang tahun Jenius dan BTPN yang keenam pada 22 Agustus 2022.

Untuk berbelanja pada platform e-commerce, ia biasanya pakai fitur pembayaran Jenius Pay, karena sangat memudahkan–hanya perlu memasukkan $Cashtag pada halaman pembayaran dan langsung mengonfirmasi transaksi pada aplikasi Jenius, tidak perlu lagi transfer atau memasukkan informasi kartu debit/kredit.

"Kemudian fitur lainnya yang membantu saya sehari-hari adalah Moneytory, untuk memantau uang saya terpakai untuk apa saja, sehingga jadi bisa lebih bijak mengatur pengeluaran. Selain itu, fitur lainnya yang berhasil membantu saya memulai langkah kecil untuk dapat menabung secara rutin adalah Dream Saver.

"Hingga akhirnya waktu itu tercapai tabungan untuk mentraktir keluarga besar makan bersama. Harapannya pada ulang tahun Jenius yang keenam ini, ke depannya Jenius terus menghadirkan fitur-fitur inovatif yang dapat membantu teman Jenius untuk memulai #langkahkecilhariini,” kata Aulion, sapaan akrabnya.

Rekomendasi