Awalnya, Novanto meminta maaf pada masyarakat Indonesia karena merasa dianggap gagal sebagai Ketua DPR. Namun air mata dan nafas yang berat tak bisa terucap ketika Novanto meminta maaf kepada istri dan anaknya.
"Kepada istri dan anak-anakku tercinta, izinkan saya menyampaikan permohonan maaf kepada istri saya, Deisti Astriani...," ucap Novanto dengan suara yang sesenggukan dalam sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Jl Bungur Besar Raya, Jakarta, Jumat (13/4/2018).
Baca juga : Tangis Novanto Membacakan Perjalanan Hidupnya
"Dan anak-anak saya, Rheza Herwindo dan Dwina Michaella yang masih bersekolah di Amerika Serikat ..., Giovanno Farrell, dan Gavriel Putranto," sembari terisak parau.
Mendengar Novanto menangis sesenggukan, Deisti yang duduk di kursi pengunjung tampak menyeka air matanya dengan tisu. Sesekali Novanto berhenti membacakan pleidoinya untuk minum, dan kembali melanjutkan membaca.
"Kita adalah pilihan Allah SWT, sesungguhnya pertolongan-NYA sangat dekat dengan kita untuk meyikapi masa-masa tersulit dengan baik. Insyallah kita adalah prajurit-prajurit itu dan janganlah kalian bersedih," tutur Novanto.