Nasib Penjual Batu Akik di Pasar Rawa Bunga yang Meredup
Nasib Penjual Batu Akik di Pasar Rawa Bunga yang Meredup

Nasib Penjual Batu Akik di Pasar Rawa Bunga yang Meredup

By achmad basarudin | 15 Aug 2021 10:41

ERA.id - Ini merupakan Pasar Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur. Di tempat ini dahulu banyak penjual batu akik.

Namun, saat ini hanya terlihat beberapa penjual batu akik yang masih bertahan. Masa kejayaan batu akik di kawasan ini terjadi pada tahun 2010 hingga 2016.

Kala itu, harga batu akik dijual mulai dari ratusan ribu hingga mencapai puluhan juta rupiah. Kami pun menemui salah satu penjual batu akik yang masih bertahan menjajakan dagangannya di kawasan ini.

Saat ini harga batu akik tak setinggi seperti pada masa kejayaannya. Harga batu akik sendiri di lokasi ini dibanderol mulai dari Rp50 ribu hingga Rp2 juta.

Batu akik memang mempunyai daya tarik tersendiri bagi para pencitanya. Para pecinta batu akik bahkan tak segan menggelontorkan uang demi mendapatkan batu yang disukainya.

Seperti salah satu pengoleksi batu akik yang kami temui di pasar ini. Dia mengaku telah memiliki kurang lebih 200 macam batu akik dari berbagai macam jenis.

Rekomendasi
Tutup