Demokrat Resmi Dukung Prabowo-Sandiaga

| 10 Aug 2018 11:46
Demokrat Resmi Dukung Prabowo-Sandiaga
Elite Partai Demokrat mengumumkan dukungannya kepada Prabowo-Sandiaga. (Leo/era.id)
Jakarta, era.id - Partai Demokrat memutuskan tetap mendukung Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno sebagai calon presiden dan wakil presiden pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2019. 

Meski sempat merasa dikhianati oleh Partai Gerindra, namun hasil putusan sidang majelis tertinggi mengumumkan Partai Demokrat tetap pada komitmen awal, yaitu mendukung Prabowo-Sandi.

Ketua Dewan Pembinan Partai Demokrat, E.E Mangindaan mengungkapkan, mayoritas pengurus Demokrat menginginkan Partai Demokrat bertahan dan tetap mendukung Prabowo. Kendati demikian, tidak sedikit pula yang menolak untuk bergabung.

"Survey internal 62 persen mendukung prabowo, 38 persen mendukung Jokowi," kata Mangindaan di Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/8/2018).

Sebelumnya, internal Demokrat memiliki tiga opsi untuk Pilpres 2019, antara lain, mendukung Jokowi, mendukung Prabowo atau mendukung pilihan lain, namun setelah diadakan penjajakan pendapatan dan rapat internal, majelis tertinggi partai Demokrat memutuskan tetap mendukung Prabowo-Sandi untuk maju di pemilu presiden 2019.

Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto mengatakan semua partai politik telah menurunkan egonya dengan mendukung dirinya dan Sandi untuk maju di pilpres 2019. Prabowo mengapresiasi sikap legawa para pemimpin partai politik yang seperti itu.

"Mereka semua berkorban untuk demi negara dan bangsa," kata Prabowo.

Rekomendasi