Meresahkan, Curhat Dokter yang Terganggu Gegara Lato-lato: Bikin Naik Darah

| 09 Jan 2023 11:20
Meresahkan, Curhat Dokter yang Terganggu Gegara Lato-lato: Bikin Naik Darah
Ferdiriva lato-lato (twitter/ferdiriva)

ERA.id - Permainan lato-lato semakin populer di kalangan masyarakat mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Namun tak sedikit masyarakat yang terganggu akan suara lato-lato, termasuk seorang dokter mata, Ferdiriva Hamzah.

Suara keras yang dihasilkan dari permainan lato-lato ini dinilai mengganggu kenyamanan. Ferdiriva, seorang dokter mata bahkan mengeluhkan permainan lato-lato di media sosialnya.

Dalam kicauan di Twitter-nya, Ferdiriva menjelaskan suara keras yang dihasilkan dari lato-lato itu mengganggu kenyamanan pasien di rumah sakit. Ia meminta agar orang tua yang membawa anaknya ke rumah sakit untuk tidak membawa lato-lato.

"Bapak Ibu yang berobat ke rumah sakit, tolong anaknya jangan bawa latto latto ya," tulisnya.

Lalu, kata Ferdiriva, akibat suara keras lato-lato ia sangat terganggu lantaran kesulitan menjelaskan pasien yang ada di ruangan. Hal ini lantaran suara keras itu terdengar sampai ke ruangannya dan membuat dirinya kesal.

"Dokternya lagi jelasin ke pasien, TEK.. TEK.. TEK.. TEK... kedengeran sampe ke dalam poli. Bikin naik darah, ya," ungkapnya.

Ferdiriva lato-lato (Twitter/ferdiriva)
Ferdiriva lato-lato (Twitter/ferdiriva)

Curhatan itu pun lantas mendapat beragam komentar dari netizen. Mereka juga mengaku terganggu dengan suara keras lato-lato.

"Dok poli psikiatri di rs saya dekat ruang tunggu poli anak, lato2 jd bacsound pasien pas curhat," kata @irishlat****.

"Dok, td sore pas sy lg periksa kucing, anakny owner ikutan masuk ke poli sambil mainin latto latto tiada henti. Pas dengerin suara jantung pake stetoskop trnyta suara latto lebih kenceng ketimbang suara lub dub huhuhu," timpal @din_di****.

"Iya bener banget. Kemaren abis kontrol ke dokter di rscm ya rabb dari ujung lorong ke ujungnya lagi bocah pada maen lato lato tak tek tak tek. Bukan di poli doang ampe ke lorong farmasinya juga," ujar @winwinwi****.

Rekomendasi