Jokowi Buka Acara Pembekalan Caleg DPR RI Hanura

| 07 Nov 2018 20:06
Jokowi Buka Acara Pembekalan Caleg DPR RI Hanura
Pembekalan Calon Legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Hanura. (Tasha/era.id)
Jakarta, era.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadir dalam acara pembukaan pembekalan Calon Legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Hanura. Acara ini berlangsung di Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, Rabu (7/11/2018).

Selain Jokowi, sejumlah Sekretaris Jenderal (Sekjen) dari partai Koalisi Indonesia Kerja (KIK) pun tampak hadir. Termasuk Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir.

Wakil Ketua Umum Partai Hanura I Gede Pasek mengatakan, hadir sekitar 427 caleg DPR RI dalam acara tersebut. Mereka hadir untuk mendengarkan pemaparan Jokowi dalam pembukaan pembekalan caleg DPR RI.

"Karena pembukaan ini ada juga pemaparan dari salah satu capres, Pak Jokowi, jadi biar mereka segera disimulasikan, menularkan informasi terkait dengan Pilpres juga, khususnya mereka yang incumbent," ungkap Pasek di Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, Rabu (7/11/2018).

Presiden Jokowi hadir sekitar pukul 19.05 WIB. Ia tampak menggunakan baju batik berwarna coklat. Saat hadir, Jokowi sempat menyapa ramah para caleg dari Partai Hanura serta sejumlah petinggi partai lain yang hadir dan duduk pada barisan paling depan.

Ia kemudian duduk di barisan paling depan bersama sejumlah petinggi partai lainnya, kemudian acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Rekomendasi