Komunikasi Emil Buruk, PKB Evaluasi Dukungan

| 19 Dec 2017 18:47
Komunikasi Emil Buruk, PKB Evaluasi Dukungan
Ridwan Kamil (Instagram Ridwan Kamil)
Jakarta, era.id - PKB bersiap menggelar evaluasi dukungan terhadap Ridwan Kamil (Emil) di Pilgub Jawa Barat. Komunikasi yang buruk dari Emil jadi salah satu faktor penyebab PKB meradang.

"Cara dia berkomunikasi jadi kita menghitung ulang dukungan," tegas Bendahara Umum PKB, Bambang Susanto kepada era.id, Selasa (19/12/2017).

Selama ini, kata Bambang, Emil sangat jarang berkomunikasi langsung dengan para partai pengusung. Ketika Emil melakukan manuver politik, partai pengusung malah lebih sering tahu dari media.

Malah jika ingin melakukan rapat strategi, Emil hampir jarang mau terjun langsung. Dia lebih sering diwakili tim bentukannya sendiri atau malah menugaskan sang istri, Atalia Praratya.

"Ketika dia mencari wakil dan melakukan survei, kita sering tahunya dari media dan media sosialnya. Itu terjadi semenjak kita mendukung dia, selama ini RK tidak berkomunikasi dengan partai politik," lanjut Bambang.

Nasib Emil di Pilkada Jabar memang di ujung tanduk. Posisi dia terancam gagal total setelah Partai Golkar menarik dukungan. Dan kini PKB pun bersiap menarik diri.

Tags :
Rekomendasi