Berpotensi Lawan Kotak Kosong, Khofifah-Emil: Biar Allah yang Menentukan

| 18 Jul 2024 17:00
Berpotensi Lawan Kotak Kosong, Khofifah-Emil: Biar Allah yang Menentukan
Khofifah-Emil Dardak usai menerima rekomendasi dukungan dari PKS. (Era.id/Gabriella Thesa)

ERA.id - Pasangan bakal calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elstianto Dardak mengaku tak pernah menargetkan kotak kosong di Pilgub Jawa Timur 2024. Pasangan petahana sudah mengantongi dukungan dari 8 partai politik.

Emil Dardak mengatakan, siapa pun yang menjadi lawannya dan Khofifah nanti diserahkan kepada Tuhan.

"Kita tidak pernah juga menargetkan kotak kosong atau tidak kosong. Semuanya biar Allah yang menentukan," kata Emil di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2024).

Dia mengatakan, akan tetap turun ke masyarakat untuk mendapat dukungan demi memenangkan Pilgub Jawa Timur di periode mendatang.

"Kami hanya terus secara tulus berusaha bersama dengan seluas-luasnya masyarakat. Meskipun ada yang bilang, yang berkata, dan bersaksi adalah hasil kerja, tapi kadang komunikasi tetap dibutuhkan masyarakat," kata Emil.

"Mudah-mudahan, sekali lagi, apapun yang digariskan oleh Yang Maha Kuasa, semoga kami di ridhoi karena amanat kali ini tentunya menjadi sebuah mandat untuk kita berjuang hari ini," imbuhnya.

Peluang Khofifah-Emil Dardak melawan kotak kosong di Pilgub Jawa Timur 2024 muncul seiring dengan banyaknya dukungan dari partai-partai politik.

Tercatat delapan partai sudah memberikan rekomendasi kepada Khofifah-Emil Dardak. Diantaranya yaitu Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PPP, PSI, PKS, dan Perindo.

Sementara, PKB masih mempertimbangkan mengusung calon lain di luar nama Khofifah.

Rekomendasi