Lukisan dengan Guratan Tangan Jokowi Laku Rp400 Juta

| 11 Feb 2019 22:42
Lukisan dengan Guratan Tangan Jokowi Laku Rp400 Juta
Jokowi mengguraskan sentuhan tangannya di kanvas (Foto: Istimewa)
Jakarta, era.id - Capres nomor urut 01 Joko Widodo hadir dalam acara pameran dan lelang lukisan yang diselenggarakan oleh Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin yang digelar di Hotel Pullman Central Park, Jakarta Barat. Tak cuma hadir, capres petahana itu bahkan turut menggoreskan sentuhan tangannya di atas kanvas yang lantas dilanjutkan oleh seorang seniman bernama Gusmen Heriadi.

Lantaran terdiri dari banyak guratan warna, lukisan itu kemudian diberi nama 'Estetika Warna' dan terjual dengan harga Rp400 juta setelah dalam pembukaan lelang dibanderol Rp80 juta.

"Dan terjual seharga 400 juta rupiah kepada kursi 32 C, selamat," kata Choky Sitohang yang memandu acara lelang, Senin (11/2/2019).

Secara terpisah, usai hadir dalam acara pameran dan lelang tersebut, Jokowi mengatakan jika dirinya memang ikut berpartisipasi dengan menggoreskan kuas cat ke beberapa kanvas lukisan kemudian dilanjutkan oleh para seniman lukis itu.

Tak hanya itu, dia mengakui, jika hasil lelang itu memang akan digunakan sebagai dana kampanye bersama Ma'ruf Amin di gelaran Pilpres 2019 ini.

"Saya ngomomg apa adanya ya, ini fundraising. Iya (saya sempat melukis)," kata Jokowi.

Politisi Hanura beli lukisan di acara lelang senilai Rp2 miliar

Lelang yang digelar sebagai ajang pencarian dana kampanye ini banyak dihadiri oleh pengusaha dan juga politisi. Adapun sistem lelang lukisan ini dilakukan dengan menawar harga lukisan dengan kelipatan Rp10 juta, Rp25 juta, Rp75 juta, hingga Rp100 juta.

Ada satu lukisan yang disebut-sebut sudah laku dengan nilai Rp2 miliar yang kabarnya dibeli politikus Partai Hanura Nurdin Tampubolon. Lukisan karya Kartika Affandi--istri mendiang maestro lukis asal Yogyakarta Affandi--itu dia anggap istimewa karena dilengkapi tanda tangan Jokowi.

Dari harga awal Rp100 juta, akhirnya ia bisa membawa pulang lukisan itu dengan merogoh kocek hingga Rp2 miliar. Dan nampaknya, harga tersebut cukup wajar jika dilihat dari seniman yang membuatnya.

"Ada karya Affandi, saya ambil dengan baik," ungkapnya usai memenangkan lelang.

Secara tegas Nurdin juga bilang kalau uang itu adalah uang pribadinya, bukan uang partai. Ia juga merasa yakin membeli lukisan itu karena sebagai cara membantu dana kampanye paslon 01.

Sementara, Bendahara Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Wahyu Sakti Trenggono bilang kalau pihaknya yakin gelaran ini tak akan melanggar aturan. Apalagi Jokowi hadir sebagai capres bukan dalam kapasitasnya sebagai Presiden RI. 

"Kan kalau harga jualnya bisa berapa saja," ungkap Trenggono.

Supaya kalian tahu, kegiatan lelang lukisan mengangkat tema #01 Satu Arah untuk Satu Indonesia Maju. Dalam pameran ini, ada sekitar 73 karya seni yang ditampilkan dan siap dilelang dari 32 karya seniman.

Sejumlah karya seni yang ditampilkan yakni karya dari I Nyoman Nuarta, Goenawan Muhammad, Hanafi, Erica, Nasirun, Anton Subiyanto, Kartika Affandi, Putu Sutawijaya, Hojatul, Gusmen Heriadi, Deddy Sufriadi, dan Heri Kris.

 

Tags : pilpres 2019
Rekomendasi