Sandi Jamin BPJS Kesehatan Gak Bakal Defisit

| 27 Feb 2019 13:19
Sandi Jamin BPJS Kesehatan <i>Gak</i> Bakal Defisit
Cawapres Sandiaga Uno (Instagram/@sandiuno)
Jakarta, era.id - Berbagai persoalan terkait penyelenggaraan jaminan kesehatan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) terus disoroti. Kabar defisit BPJS jadi salah satu yang paling kacau dan enggak kelar-kelar.

Soal itu, calon wakil presiden kubu 02, Sandiaga Uno menyatakan janji. Jika menang pemilu, doi katanya bakal menjamin BPJS Kesehatan enggak bakal lagi tuh mengalami defisit.

"BPJS akan dihitung dan dikelola secara betul-betul pendekatan yang komprehensif," kata Sandiaga di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Rabu (27/2/2019).

Jaminan kesehatan dan layanan kesehatan, khususnya bagi masyarakat bawah itu, kata Sandi, enggak akan terganggu, salah kelola, apalagi kekurangan uang. Sandi bilang sih, BPJS sebenarnya enggak akan mengalami defisit jika dikelola dengan baik.

"Jika ada kekurangan itu harus ditambal dengan APBN, itu yang menjadi salah satu pendekatan."

Saat kampanye di Makassar, Sandi mengaku dapat banyak masukan dari pakar. Pengelolaan BPJS, pada prinsipnya akan dikelola secara profesional dan mendetail melalui proses aktuaria, sebagaimana yang terkonsep dalam Undang-Undang (UU).

"Patut dikelola secara holistis untuk menghadirkan jaminan kesehatan nasional dan layanan kesehatan seperti yang diamanatkan undang-undang."

Rekomendasi