Jokowi Bakal Berkemah di Titik Nol Ibu Kota Baru, Mustofa: Kenapa Jadi Ingat Esemka, Kereta Cepat Jakarta-Bandung dan Stadion Persija Ya

| 03 Feb 2022 16:13
Jokowi Bakal Berkemah di Titik Nol Ibu Kota Baru, Mustofa: Kenapa Jadi Ingat Esemka, Kereta Cepat Jakarta-Bandung dan Stadion Persija Ya
Presiden Joko Widodo (Antara)

ERA.id - Juru bicara Partai Ummat Mustofa Nahrawardaya menyindir Presiden Joko Widodo yang berencana berkemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.

Melalui akun Twitter pribadinya, Mustofa menyatakan pernyataan Jokowi tersebut mengingatkannya terhadap Mobil Esemka, Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung dan Stadion Persija.

"Kenapa jadi ingat Esemka, Kereta Cepat Bandung-Jakarta, Bandara Kertajati, Kereta Api Borneo, dan Stadion Persija ya," jelas Mustofa pada Kamis (3/2/2022).

Sebelumnya, Gubernur Provinsi Kalimantan Timur Isran Noor menyatakan Presiden Joko Widodo berencana untuk berkemah di titik nol, kawasan ibu kota negara (IKN) yang baru.

Menurutnya, hal itu sebagai bentuk keseriusan Presiden Jokowi memindahkan ibu kota negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur.

“Pak Presiden akan bermalam, berkemah di titik nol (IKN). Waktunya masih diatur. Tapi tidak lama lagi,” ungkap Gubernur Isran Noor pada Rabu (2/2/2022) dikutip dari Antara.

Rencana berkemah di titik nol itu disampaikan Presiden Joko Widodo kepada Gubernur Isran Noor dalam rapat singkat di VIP Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan usai pengukuhan PBNU di Balikpapan Sport Center and Convention Dome Balikpapan, Senin (31/1/2022).

Rekomendasi