Konsisten Dukung Jokowi, PDIP Yakin Pecahkan Rekor

| 03 Dec 2017 23:30
Konsisten Dukung Jokowi, PDIP Yakin Pecahkan Rekor
Konferensi pers Indo Barometer di Hotel Atlet, Senayan, Jakarta (ZAKIYAH/era.id)
Jakarta, era.id - Sejak refomasi 1998, tercatat belum pernah ada partai yang memenangi dua kali pemilihan legislatif (Pileg) berturut-turut. Namun PDIP yakin, partainya akan memecahkan rekor tersebut.

Hal itu disampaikan politikus PDIP, Maruarar Sirait. Maruarar percaya partai berlambang banteng itu akan meraih kemenangan pada Pileg 2018. Menurutnya, PDIP akan membuat sejarah baru yakni meraih kemenangan berturut-turut.

"Posisi hari ini harus dijaga oleh PDIP agar konsisten mendukung Jokowi, mendukung Pancasila, dan kemudian menjauh dari korupsi," ujarnya di Hotel Atlet Century Park, Senayan, Jakarta, Minggu (3/12/2017).

Keyakinan tersebut berdasarkan survei Indo Barometer yang menyebut elektabilitas PDIP paling tinggi dibanding partai lain yakni mencapai 30,2 persen, diikuti Golkar 12,5 persen, dan Gerindra 10,8 persen.

"Memelihara kepercayaan jauh lebih sulit daripada meraih kemenangan," tambahnya.

Maruarar juga menyebutkan, masyarakat saat ini cenderung memilih partai karena tokoh di dalamnya. Sehingga keberadaan Jokowi menjadi pengaruh tersendiri bagi elektabilitas PDIP.

Menanggapi pernyataan Fadli Zon yang terkait elektabilitas Jokowi yang jalan di tempat, Maruarar meyakini masih banyak masyarakat yang memilih secara proporsional.

"Kalau yang memilih itu proporsional, elektabilitas Pak Jokowi saya rasa sangat tinggi," tandasnya.

Tags :
Rekomendasi