Ucapan Soal Kaya Miskin Bikin Heboh, Nadin Amizah Malu dan Minta Maaf
ERA.id - Penyanyi Nadin Amizah akhirnya buka suara terkait pernyataannya yang menghebohkan beberapa waktu lalu. Secara tertulis dan video, Nadin mengaku malu dan minta maaf dengan apa yang dilakukan.
Melalui Instagram dan Twitter, Nadin Amizah mengaku dirinya sudah membuat kesalahan besar yang menyinggung banyak orang.
“Aku melakukan kesalahan, kesalahan yang sangat besar. Aku bisa aja berhenti setelah kalimat pertama dan membiarkannya menjadi kalimat motivasi. Tapi emang si mulut manusia yang emang kadang suka ceplas-ceplos nggak kekontrol,” kata Nadin Amizah di Instagram, Jumat (22/1/2021).
Lalu, kata Nadin, ia juga merasa malu dengan apa yang diucapkan dan salah memilih kata-kata. Sehingga pernyataannya itu menjadi multitafsir dan menyebabkan kekacauan.
“Aku malu, banget. Malu bukan hanya karena opiniku menjadi multitafsir, tapi juga karena aku sudah menyakiti hati banyak orang dengan pernyataan ku tersebut,” ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, nama Nadin Amizah sempat viral di jagat maya usai ia memberi pernyataan yang menyinggung banyak orang di podcast Deddy Corbuzier.
“Jadilah orang kaya, karena kamu kaya kamu akan lebih mudah menjadi orang baik. Dan saat kita miskin, rasa benci terhadap dunia itu sudah terlalu besar sampai kita nggak punya waktu untuk baik sama orang lain lagi,” kata Nadin dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier.
Atas kejadian itu pelantun “Rumpang” itu pun menerima banyak kritik dan hujatan dari netizen. Salah satunya datang dari akun @mazzini_gsp. Akun itu sempat membombardir Nadin dengan kata-kata kasar dan menyakiti hati Nadin.
Bahkan, Ayah kandung Nadin langsung menghubungi Mazzini dan berbicara maksud dari anaknya. Terkait Ayahnya, Nadin mengaku kaget sekaligus panik saat tahu Ayah kandungnya bertindak sejauh itu.
“Ayah tiba-tiba Whatsapp bilang ‘Ayah sudah hubungi Mazzini, beliau menyampaikan maafnya ke Nadin’. Aku sempet kesel tapi terharu,” tulis Nadin di Twitter.
Menurutnya, hal ini kali pertama Ayah kandungnya terlibat dan turun tangan langsung setelah belasan tahun tak tinggal serumah dengannya. Ia juga mengatakan tak mau orang tuanya sampai terlibat dengan masalah seperti ini.
Lebih lanjut, wanita 20 tahun itu menyampaikan permohonan maafnya ke semua orang yang tersinggung dan tersakiti akibat ucapannya. Hal ini pun dijadikan pelajaran sekaligus bentuk intropeksi diri dari Nadin Amizah agar lebih baik kedepannya.
“Dan sekarang saat aib ku terbuka lebar, aku menjadikan momen di mana aku bisa bercermin dan intropeksi diri lebih dalam. Aku ini manusia, saat aku melakukan kesalahan bantu aku belajar. Gapapa,” tutup Nadin.