DPR Sebut BSD Bakal Jadi Rujukan Pemerintah Bangun Ibu Kota Baru di Kaltim
ERA.id - Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Undang-Undang Ibukota Negara (RUU IKN) berencana mengunjungi BSD hingga Alam Sutera. Kedua kawasan tersebut dijadikan rujukan untuk membangun ibukota negara baru di Kalimantan Timur.
Ketua Pansus RUU IKN, Ahmad Doli Kurnia mengatakan, BSD dan Alam Sutera dinilai memiliki konsep smart city dan green city. Konsep itulah yang nantinya akan ditiru untuk membangun ibukota negara baru.
"Kita kan ini sekarang membangun ibukota baru, kota baru. Kota baru ini kan disebut smart city kemudian sustainable city, green city. Kita juga harus melihat contoh-contoh dimana tempat-tempat yang sudah dikategorikan memenuhi slogan-slogan itu," kata Doli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/1/2022).
Menurut Doli, Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju sudah lebih dulu berkunjung ke BSD. Atas saran dari Pemerintah lah, maka Pansus RUU IKN yang giliran melihat konsep smart dan green city di BSD dan Alam Sutera.
"Bahkan kemudian pak presiden sudah meminta lagi Pak Basuki dan pak mensesneg untuk kedua kalinya melihat karena konsepnya dianggap bagus. Nah kemudian pemerintah juga mengusulkan supaya memang pansus juga mempunyai bayangan terhadap kota yang mau dibangun itu," kata Doli.
Selain itu, rencana kunjungan Pansus RUU IKN ke BSD dan Alam Sutera juga akan dijadikan materi pembahasan mengenai rencana induk atau masterplan bersama pemerintah.
Rencananya kunjungan akan dilakukan pada Minggu (16/1). Namun, pada Jumat (14/1), Pansus RUU IKN akan terlebih dulu meninjau daerah di Kalimantan Timur yang akan dijadikan lokasi ibukota negara baru.
"Hari minggu ke BSD dan Alam Sutera," kata Doli.
Kami juga pernah menulis soal Mandek 6 Tahun, Komnas Perempuan Harap RUU TPKS Dibahas DPR Bisa Percepat Pengesahan Kamu bisa baca di sini