Gedung Ditreskrimsus Terbakar, Polda Sumut Pastikan Berkas Penting Aman: Tidak Ada Kerugian

| 26 Aug 2022 01:50
Gedung Ditreskrimsus Terbakar, Polda Sumut Pastikan Berkas Penting Aman: Tidak Ada Kerugian
Kebakaran di Polda Sumut (Ilham/ Era.id)

ERA.id - Kebakaran melanda Markas Kepolisian Daerah (Mapolda) Sumatera Utara (Sumut) pada Kamis (25/8/2022) malam. Kebakaran terjadi sekira pukul 21.40 WIB.

Api terlihat membakar salah satu ruangan yang berada di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Sumut.

Melihat api yang terus membesar, seorang pria terlihat berusaha memadamkan api dengan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR). Tak lama berselang kobaran api kemudian berhasil dipadamkan.

Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Medan yang tiba di lokasi selanjutnya melakukan upaya pendinginan guna mencegah api kembali menyala dan menjalar ke ruangan lain.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi mengatakan adapun ruangan yang terbakar tersebut merupakan Ruangan Staf Subdit Tipikor dengan luas 2x3 meter.

"Hanya ruangan staf Tipikor itu aja tidak kemana-mana," terangnya.

Hadi menambahkan dalam insiden kebakaran itu beruntung tidak sampai membakar sejumlah berkas yang ada di dalam ruangan tersebut.

"Tidak ada kerugian, berkas-berkas lain juga aman," tambahnya.

Sementara itu, belum diketahui pasti pemicu peristiwa kebakaran yang melanda Ruangan Staf Subdit Tipikor Polda Sumut tersebut.

Rekomendasi