ERA.id - Media sosial dihebohkan dengan adanya aksi salah seorang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Batam mengamuk saat rapat dengar pendapat atau (RDP) dengan Lurah Tanjung Riau dan masyarakat. Pria itu bernama Safari Ramadhan.
Hal itu terakam dalam akun media sosial Tiktok @Salim Haura, Sabtu, (3/9/2022). Terlihat dalam video pendek itu, pria yang mengenakan kemeja berwana biru itu menunjuk-nunjuk.
"Bapak bisa selesaikan masalah ini enggak?, Bapak orang nomor satu di kelurahan itu," kata Safari.
Karena sedang emosi, Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) itu langsung menggebrak meja dan melemparkan microfon yang ada di depannya kepada Lurah tersebut.
Tak hanya itu, anggota wakil rakyat itu juga menaiki meja rapat sambil menunjuk-nunjuk. Sontak kondisi ruang rapat jadi ramai dan anggota DPRD Lainnya menenangkan yang bersangkutan.
Pimpinan sidang pun akhirnya emosi juga dengan tingkah yang dilakukan oleh Safari itu. "Saya pimpinan sidang, keputusan ada di tangan saya," ucap pimpinan rapat.
Dalam keterangan di akun itu. "Rapat membahas mengenai proses pemilihan Ketua RW 14 di Perumahan Galaxi Park, Kleurahan Tanjung Riau Kecamatan Sekupang. Pemilihan itu dinilai tak transparan dan melanggar aturan dari Perwoko" tulisnya.