Polisi Cari Pelaku Pembakaran Bayi yang Ditemukan di Pasar Sentral Makassar Sulsel

| 14 Sep 2022 17:43
Polisi Cari Pelaku Pembakaran Bayi yang Ditemukan di Pasar Sentral Makassar Sulsel
Ilustrasi bayi (Antara)

ERA.id - Masyarakat digegerkan dengan penemuan mayat bayi yang hangus terbakar di tempat pembuangan sampah Pasar Sentral Kota Makassar, Sulawesi Selatan, sekitar pukul 13.00 Wita, Rabu (14/9/2022).

"Mayat tersebut ditemukan saat beberapa anak-anak yang hendak membakar sampah, mereka menemukan mayat bayi terlihat sudah hangus terbakar. Akhirnya warga disana (Pasar Sentral) ribut. Melaporlah ke pihak kepolisian setempat. Oleh karena itu, kita datang ke TKP, bahwa memang benar telah ditemukan mayat itu," ungkap KBO Reskrim Polres Pelabuhan Makassar, Iptu Tumijan.

Ia menduga bahwa mayat itu diduga dibakar oleh seseorang.  "Kondisi dalam keadaan hangus. kira-kira sengaja dibakar. Lokasi penemuannya di tempat sampah yang memang biasa digunakan bakar-bakar sampah," tambahnya.

Tumijan melanjutkan, luka bakar mayat tersebut sekitar 60 persen, bagian badan lebih dominan hangus. 

"Luka bakar sekitar 60 persen, bagian badan yang dominan. Kalau kelaminnya, saya tidak bisa menduga-duga, karena mayat tersebut sedang diperiksa oleh Dokpol nanti pihak rumah sakit yang menentukan," tuturnya.

Ia menegaskan saat ini pihaknya melakukan penyelidikan untuk mencari pelaku pembakaran bayi tersebut.

"Kami semenatara melakukan penyelidikan dan mencari sama pelakunya, dugaan kuat bayi ini dibuang oleh pelakunya karena malu sehinggar melakukan aborsi sampai bayi itu dibuang," tutupnya.

Disisi lain, video kejadian ini tersebut di media sosial, terlihat warga menutupi mayat bayi tersebut dengan kardus air mineral bekas. 

Rekomendasi