Bela Seniornya yang Hendak Dilecehkan, Mahasiswa di Makassar Ditikam Sekuriti Kampus

| 05 May 2023 19:20
Bela Seniornya yang Hendak Dilecehkan, Mahasiswa di Makassar Ditikam Sekuriti Kampus
Kapolrestabes Makassar Kombes Mokhamad Ngajib saat menjenguk kondisi mahasiswa korban penikaman sekuriti kampus UIM.

ERA.id - Seorang mahasiswa di Universitas Islam Makassar (UIM) menjadi korban penikaman sekuriti kampusnya. Korban bernama Alif Alamsyah, ditikam setelah berupaya membela BL seniornya, yang hendak dilecehkan oleh pelaku Sudirman (26), petugas keamanan setempat.

“Disitulah korban berusaha melindungi BL yang diancam dengan badik, namun pelaku yang saat itu dalam kondisi di bawah pengaruh minuman keras malah menikam korban,” kata Kapolrestabes Makassar Kombes Mokhamad Ngajib kepada jurnalis, Jumat (5/5/2023).

Peristiwa itu kata Ngajib terjadi di lingkungan kampus pada Kamis (4/5/2023) malam. Akibat penganiayaan itu, korban menderita sejumlah luka. “Yang mengakibatkan korban mengalami luka tikam pada bagian dada sebelah kanan, serta pada bagian tangan kiri korban," terang Ngajib.

Kombes Ngajib telah menjenguk langsung kondisi korban. Alif Alamsyah saat ini masih dalam proses pemulihan dan dirawat di Rumah Sakit Wahidin Makassar. Pelaku telah ditangkap beberapa saat setelah insiden berdarah itu. Polisi juga telah mengingatkan kepada rekan-rekan korban supaya tidak membalas dendam.

"Karena kita ketahui, peristiwa yang melibatkan mahasiswa apa lagi dengan adanya korban seperti ini, niatan untuk balas dendam teman-temannya itu tinggi. Sehingga hal inilah yang memicu masalah baru, makanya kita harus segera mengantisipasi hal itu," pesannya.

Ngajib berjanji memproses kasus ini hingga tuntas. Pelaku juga sudah ditahan di Kantor Polrestabes Makassar. “Dan akibat perbuatannya pelaku yang masih berstatus bujang ini dikenakan Pasal 351 KUHPidana dengan ancaman kurungan penjara di atas lima tahun lamanya,” ujar Ngajib.

Rekomendasi