Viral Anggota DPRD Solo dari PDIP Karaoke Bersama di Ruang Komisi Saat PPKM Darurat, Ngaku Cuma di Luar Jam Kerja

| 28 Jul 2021 12:42
Viral Anggota DPRD Solo dari PDIP Karaoke Bersama di Ruang Komisi Saat PPKM Darurat, Ngaku Cuma di Luar Jam Kerja
Tangkapan Layar

ERA.id - Sebuah video viral anggota DPRD Kota Solo yang tengah bernyanyi dan berjoget di ruang komisi tersebar melalui grup-grup Whatsapp. Video ini menunjukkan para anggota dewan tersebut asyik bernyanyi, berjoget dan makan di salah satu ruangan.

Anggota dewan yang bernyanyi yakni Roro Indradi dan Hartanti yang merupakan anggota fraksi PDIP DPRD Kota Solo. Saat diikonfirmasi dirinya membenarkan adanya kejadian tersebut. Roro mengaku acara tersebut spotan dilaksanan untuk memperingati ulang tahunnya pada 13 Juli 2021 lalu.

”Iya, tapi itu sudah di luar jam kerja. Spontan saja setelah rapat dan kemudian pesan makanan,” kata Roro saat dikonfirmasi Rabu (28/7/2021).

Ia menjelaskan kejadian tersebut bukanlah hal terencana. Lagi pula kegiatan yang digelar tanpa ada persiapan apapun.

”Nggak pakai alat, cuman alat untuk rapat. Selesai rapat langsung pesan makanan dan makan bersama,” kata Roro.

Ia menjeleskan saat itu semua tetap terkendali. Tidak ada pelanggaran protokol kesehatan karena tidak berlangsung lama. Selain itu semua mengenakan masker dan hanya yang makan saja yang melepaskan masker.

”Ada beberapa lagu saja sama ucapan selamat ulang tahun dari teman-teman. Masker cuman dilepas saat makan, habis itu pakai lagi,” katanya.

Sebagai informasi sempat muncul video viral yang tersebar melalui grup-grup Whatsapp yang menunjukkan anggota DPRD tengah asyik bernyanyi di tengah pandemi COVID-19. Terkait hal ini, Ketua Fraksi PDIP DPRD Kota Solo YF Sukasno mengatakan tidak ada pelanggaran.

”Itu dilaksanakan di luar jam kerja,” katanya.

Rekomendasi