Viral! Seperti Pernikahan Anggota TNI, Hansip di Subang Menikah Pakai Prosesi Pedang Pora, Bedanya Pakai Golok

| 25 Oct 2021 15:28
Viral! Seperti Pernikahan Anggota TNI, Hansip di Subang Menikah Pakai Prosesi Pedang Pora, Bedanya Pakai Golok
Pernikahan viral di Kampung Pakuan, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Nama mempelai lelakinya adalah Sabel dan mempelai perempuan akrab disapa Mimih Yani.

ERA.id - Ada sebuah foto yang beredar viral di Instagram. Isinya unik, memperlihatkan pernikahan seorang lelaki yang memakai baju hansip. Sementara istrinya, memakai baju kebaya.

Pernikahan sejoli tersebut uniknya juga diwarnai upacara cabut golok bak prosesi pedang pora, yang biasanya terlihat dalam resepsi pernikahan anggota TNI atau polisi.

Setelah ditelusuri, pernikahan itu terjadi di Kampung Pakuan, Kabupaten Subang, Jawa Barat. Nama mempelai lelakinya adalah Sabel, seorang hansip dan mempelai perempuan akrab disapa Mimih Yani.

Di foto lainnya, Mimih Yani juga tampak duduk di atas singgasana bak ratu kerajaan yang diangkat oleh sejumlah pria berpakaian hitam.

Pemilik akun Facebook yang juga anggota DPR RI, Dedi Mulyadi itu mengungkapkan bahwa Sabel dan Mimih Yani bukanlah pasangan muda.

Hansip Sabel sendiri merupakan sahabatnya saat Dedi duduk di bangku Sekolah Dasar (SD)

"Hansip Sabel akhirnya menikah dengan Mimih Yani melalui upacara cabut golok," tulis Dedi dalam keterangan fotonya.

Rekomendasi