Jelang Derby Mataram, Wali Kota Yogyakarta Berkunjung ke Solo: Jangan Disebut Derby, Yogya-Solo Satu Kesatuan

| 10 Nov 2021 19:10
Jelang Derby Mataram, Wali Kota Yogyakarta Berkunjung ke Solo: Jangan Disebut Derby, Yogya-Solo Satu Kesatuan
Gibran Rakabuming (Amalia Putri/ ERA.id)

ERA.id - Wali Kota Yogyakarta Hariyadi Suyuti berkunjung ke kota Solo jelang pelaksanaan Derby Mataram Senin (15/10). Hariyadi bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka sebagai upaya mengondisikan supporter jelang pelaksanaan derby Mataram.

"Saya ingin lebih clear lagi, ini jangan disebut derby, tapi jadwal pertandingan antara PSIM Yogyakarta dan Persis Solo saja. Yaudah, ini jadwal aja,” kata Hariyadi saat ditemui di Balai Kota Solo, Rabu (10/11/2021).

Ia meminta agar semua pihak menyikapi derby Mataram ini sebagai sesuatu yang biasa saja. Pertandingan dan persaingan hanya dilakukan di tengah lapangan. Namun di luar lapangan kondusivitas tetap terjamin.

”Di tengah lapangan bertanding aja, tapi di luar lapangan lebih smooth, apalagi di sosmed. Anggap saja ini pertandingan biasa yang harus dilalui, dan kebetulan bareng,” katanya.

Ia menegaskan bahwa Solo dan Yogyakarta ini adalah sebuah unitas atau kesatuan. "Derby sajake gimana gitu (kayak apa saja), derby Mataram apalagi. Jogja dan Solo ini satu unitas, satu penting untuk semua dan semua penting untuk satu," katanya.

Ia juga meminta agar semua pihak menjaga sportivitas menjelang pelaksanaan pertandingan ini. Dirinya juga berharap semua pihak bisa tampil secara maksimal.

"Jaga sportivitas, sportif itu apa sih, menang ora umuk, kalah ora ngamuk (menang tidak jumawa, kalah tidak marah). Kita pahami sportif ini sebagai sebuah dinamika kegiatan olahraga, jangan nyrempet kemana-mana," ucapnya.

Dia juga menjanjikan akan datang ke Solo untuk menonton pertandingan ini. ”Insyaallah saya nonton,” katanya.

Sementara itu Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka juga menjanjikan akan hadir jika Wali Kota Yogyakarta Hariyadi Suyuti hadir. Dirinya juga meminta agar para supporter untuk santai dengan derby Mataram ini.

"Besok santai," katanya.

Namun untuk berjaga-jaga, Pemkot Solo juga akan menyiapkan keamanan secara maksimal. "Kalau keamanan kita tetap siaga, tapi besok adem ayem kok. Tenang aja," katanya.

Rekomendasi