Jasad Misterius Ditemukan Mengambang di Kali Bayur, Ini Cirinya

| 13 Dec 2021 16:30
Jasad Misterius Ditemukan Mengambang di Kali Bayur, Ini Cirinya
Jajaran UPT Damkar dan Penyelamatan Korban Kecamatan Periuk saat mengevakuasi mayat misterius di Kali Bayur (Dok. Istimewa)

ERA.id - Sesosok mayat laki-laki ditemukan mengambang di Jembatan Biru Kali Bayur, Kampung Bayur RT 2 RW 7 Kecamatan Periuk, Kota Tangerang. Jasad yang ditemukan sekira pukul 7.00 WIB itu pun langsung dilaporkan untuk dievakuasi, Senin, (13/12/2021).

Komandan regu UPT Damkar dan Penyelamatan Korban Kecamatan Periuk, Fauzi mengatakan pihaknya sampai lokasi pukul 8.35 WIB. Kata dia, awalnya seorang warga melintas melihat sesosok mayat yang mengambang di kali tersebut.

"Kemudian laporan diteruskan keada pak RT 02," ujarnya.

Personil UPT Damkar dan Penyelamatan Korban Kecamatan Periuk melakukan Pengangkatan jasad yang masih di bibir kali Bayur. kemudian dimasukkan ke dalam kantong jenazah. Korban langsung dibawa oleh Ambulance milik RSU Kabupaten Tangerang.

Lebih jelasnya, Kepala UPT Damkar dan Penyelamatan Korban Kecamatan Periuk, Syarial mengatakan tak ditemukan indentitas pada tubuh jasad tersebut.

"Jasad itu ditemukan di jembatan biru cadas, itu laki-laki. Tanpa indentitas," katanya.

Saat ditemukan, jasad misterius itu hanya mengenakan celana pendek serta kaos berwarna hitam.

"Nggak ditemukan dompet, pakai celana pendek aja sih kolor, nggak ada apa apanya," ungkapnya.

Kata dia, jasad itu juga tak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Dirinya mengaku belum mengetahui penyebab kematiannya.

"Enggak ada mulus, nggak ada tanda-tanda kekerasan, aniaya atau hanteman benda tumpul," tuturnya.

Mayat tersebut kata dia diperkirakan berusia antara 25-30 tahun. Kini, mayat misterius tersebut telah dievakuasi ke RSU Kabupaten Tangerang.

"Antara 25-30 tahun masih muda. Kita bawa ke RSU kabupaten (diotopsi)," pungkasnya. (Irfan)

Rekomendasi