ERA.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berencana mengubah kawasan Ngarsopuro menjadi seperti Malioboro yang ada di Yogyakarta. Kawasan ini nantinya akan mengusung konsep seperti night market yang bisa menjadi wadah bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan komunitas.
"Ya nanti UMKM akan kami tempatkan di sana. Tentunya UMKM di kota Solo dan sudah kita kurasi," kata Gibran saat ditemui di Balai Kota Solo, Senin (20/12/2021).
Selain UMKM, komunitas juga akan diberikan ruang di kawasan ini. Sehingga mereka bisa berkembang dan diberikan wadah untuk berekspresi. "Ada pertunjukan juga di situ," katanya.
Untuk pelaksanaanya akan dilaksanakan mulai tahun depan. Penataan ini akan menggunakan anggaran dari pemerintah pusat. Bahkan beberapa bulan lalu, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (DPUPR) Basuki Hadimulyono telah meninjau lokasi tersebut.
"Pelaksanaannya tahun depan. Konsepnya sudah saya bagikan. Kami lihat potensinya gede. Jadi saya yakin akan tambah ramai," kata Gibran.
Terkait adanya penolakan dari pedagang, ia akan mengundang kembali para pedagang untuk sosialisasi. Gibran menekankan akan memberikan solusi yang terbaik dan tidak akan merugikan pedagang.
"Kita nggak akan merugikan. Sebab jadi tempat tujuan wisata, biar tambah ramai. Mosok mau gitu-gitu terus," katanya.