Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Bandara Husein Sastranegara Bandung Dibanjiri Penumpang

| 23 Dec 2021 21:27
Jelang Libur Natal dan Tahun Baru, Bandara Husein Sastranegara Bandung Dibanjiri Penumpang
Executive General Manager Bandara Husein Sastranegara, Iwan Winaya dok. Anda Mahardhika/era.id

ERA.id - Terjadi peningkatan jumlah pengguna jasa transportasi udara jelas libur Natal dan Tahun Baru 2022, baik penumpang yang hendak melakukan kepergian maupun keberangkatan di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung.

Pernyataan tersebut diakui oleh Executive General Manager Bandara Husein Sastranegara, Iwan Winaya yang mengatakan persentase peningkatan pengguna jasa transportasi udara sebesar 28 persen, dari awal Bulan Desember 2021.

"Jelang liburan nataru, kita menyiapkan beberapa posko angkutan, namun kita juga tidak bisa menampik kalau rute penerbangan sendiri tidak bisa dilakukan secara maksimal guna menekan penyebaran virus COVID-19 yang saat ini terdapat varian omicron yang harus diwaspadai," jelasnya saat ditemui di Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung (23/12/2021).

Pembatasan rute yang dilakukan tersebut, sesuai dengan arahan dari Surat Edaran No 111 Tahun 2021 Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, yang berisi penambahan hanya ditambah sebanyak 50 persen dari jumlah biasanya.

"Kami biasa melayani 15 rute, saat ini yang bisa dilayani oleh maskapai hanya 8 rute dan rute paling banyak maskapai melakukan penerbangan rute Bandung-Denpasar," ungkpanya.

Walaupun ada pembatasan tambahan rute, pihaknya siap untuk mengakomodir untuk tambahan waktu jika memang maskapai penerbangan membutuhkan.

"Penambahan nanti dibatasi atau tidak dilayani mulai 24 Desember sampai 2 Januari 2022, ini juga merupakan imbauan dari kementrian perhubungan," jelas Iwan.

Rekomendasi