Aksi Istri Bupati Maros Bersepeda di Tengah Banjir Demi Bantu Warganya

| 01 Mar 2022 12:46
Aksi Istri Bupati Maros Bersepeda di Tengah Banjir Demi Bantu Warganya
Istri Bupati Maros Chaidir Syam yakni Vivi Ulfiah Yusuf, menerobos banjir demi membantu warga.

ERA.id - Beberapa bulan yang lalu, beberapa kabupaten/kota di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan, dilanda cuaca buruk.

Hujan deras dan tiupan angin kencang bahkan telah merusak sejumlah material di beberapa daerah, salah satunya di Kabupaten Takalar.

Khusus di Kabupaten Maros, sejumlah titik direndam banjir. Celaka itu pula membuat beberapa warga terisolir, karena ada akses yang terputus.

Namun demi melihat dan menyapa warganya yang kebanjiran, istri Bupati Maros Chaidir Syam yakni Vivi Ulfiah Yusuf, menerobos banjir tersebut pakai sepeda.

Ditemani orang kedinasan, Vivi mengunjungi Desa Mattirotasi, Kecamatan Maros Baru. Di sana, ia melihat dan mendengar apa yang dibutuhkan masyarakat.

Tak jalan dengan tangan kosong, Vivi menyalurkan membawa sembako. Aksi Vivi sendiri diunggah di akun Instagramnya, @vivi_chaidir.

"Awali pagi hari ini dengan olahraga, sekaligus memantau banjir akibat cuaca buruk yang dilanda Kab. Maros beberapa hari ini," tulis Ketua Tim Penggerak PKK Maros ini, Rabu (23/2/2022) Februari silam.

Sepanjang pengelihatannya, Vivi merasa sedih mesti melihat warganya jadi korban banjir. Ia pun meminta pihak terkait cepat membantu.

"Musibah banjir ini tentu membuat kita merasa sedih, apalagi masyarakat yang merasakannya," sebutnya.

"Untuk itu mari kita sama-sama saling mendoakan dan membantu. Semoga banjir cepat surut," harap Vivi.

Diketahui, Pemkab Maros saat ini telah mendapatkan bantuan dari Kemensos berupa keperluan rumah tangga warga yang terdampak banjir.

Saat ini, penyaluran bantuan logistik bagi warga sedang berlangsung terutama bagi warga yang terisolir banjir di beberapa titik rawan banjir.

Rekomendasi