ERA.id - Ivan Gunawan terpilih sebagai satu-satunya desainer Indonesia untuk berkolaborasi bersama Disney. Igun dipercaya untuk merancang busana untuk menyambut perilisin film terbaru, Cruella.
Menjadi desainer Indonesia satu-satunya yang berkolaborasi dengan Disney, Igun mengaku bangga dan senang bisa terpilih. Ia pun berharap kolaborasinya ini bisa membuat penggemar menikmati makna dan setiap detail di dalam film.
"Rasanya senang sekali bisa menghadirkan karya spesial yang terinspirasi dari Disney, Cruella. Film ini sangat lekat dengan dunia fesyen yang sangat dekat dengan duniaku," kata Ivan Gunawan saat konferensi pers virtual, Jumat (21/5/2021).
Pria yang akrab disapa Igun itu pun mengatakan saat menerima tawaran dari Disney ia harus tetap merahasikan hingga waktunya tiba. Lalu saat bertemu dengan pihak Disney, Igun pun langsung merancang dan membuat gambar busana yang akan ia buat.
"Yang pasti waktu dihubungi Disney 'Kak ini masih confidential ya, liat trailernya'. Pas mereka datang ke butik 'ok duduk semua', saya gambar langsung di depan mereka," ungkapnya.
Berkolaborasi untuk film Cruella, Ivan Gunawan menghadirkan dua rancangan khusus yang dikerjakan dengan sepenuh hati. Dua rancangan itu dipersembahkan oleh Igun untuk dua tokoh utama di film Cruella, yaitu Cruella (Emma Stone) dan Baroness Von Hellman (Emma Thompson).
Dalam merancang dua busana spesialnya, Igun mengusung konsep punk rock tahun 1970-an. Untuk pemilihan warna sendiri, Igun menyediakan warna merah, hitam, dan putih.
Pemilihan warna itu tentunya tak lepas dari ciri khas film Cruella itu sendiri. Di mana karakter Cruella, Igun memakai warna merah sebagai lambang keberanian.
Sementara untuk gaun Baroness, Igun lebih memilih warna netral seperti putih, krem, dan juga emas yang bisa menunjukkan kemewahan serta elegan dari karakternya.
Menariknya khusus untuk gaun Baroness, Igun memakai ratusan mutiara air tawar yang ia kumpulkan dalam waktu singkat. Bahkan saat ada yang ingin membeli busananya seharga Rp100 juta, Igun tidak rela melepasnya.
"Yang hitam putih itu salah satu koleksi masterpiece yang gak akan aku jual. Ada dress putih yang full pearl dari mutiara air tawar. Kemarin di tawar Rp100 juta pun aku gak kasih karena susah banget ngumpulin 100 pearl itu," ungkapnya.
Bukan hanya kesulitan mengumpulkan mutiara air laut saja, Igun juga menyebut ia hanya diberi waktu kurang dari dua minggu untuk menyelesaikan dua busana kolaborasinya dengan Disney Cruella.
Belum lagi banyak toko yang tutup mengingat proyek itu datang tepat sebelum lebaran. "Dua minggu kepotong lebaran masih sempet cari mutiara," tegas Igun.
Untungnya Ivan Gunawan bisa menyelesaikan dua busananya dalam waktu yang tepat. Ia juga menyebut selama pengerjaan dibantu oleh Rinaldy A Yunardi untuk merancang kacamata dengan efek petir.
"Aku juga dibantu sama desainer aksesoris Rinaldy Yunardi. Dia bikin kacamata yang ada efek petir," katanya.
Dua rancangan busana Ivan Gunawan ini nantinya akan dipamerkan lewat acara pameran di mall Pacific Place mulai tanggal 25 Mei 2021.