ERA.id - Tidak ada usaha yang mengkhianati hasil, kata-kata itu sangat tepat ditujukkan untuk desainer ternama di Indonesia, Vivi Mar'l Zubedi. Ia adalah desainer yang mempopulerkan busana muslim hingga kancah ke mancanegara. Tak hanya prestasi dalam negeri, ia sukses mengantongi di luar negeri.
Tak mudah, Vivi merintis bisnis fashion benar-benar dari nol. Kali ini, Vivi Zubedi menceritakan awal mula merintis bisnis fashionnya, VIVIZUBEDI. Ia mengatakan VIVIZUBEDI dibuat pada tahun 2011. Namun, saat itu bisnisnya dipromosikan tidak melalui digital.
"Berbicara soal brand, sebenarnya VIVIZUBEDI lahir 2011 tapi waktu itu memang kita belum digital belum seperti sekarang. Pada saat itu, saya baru banget mengenal dunia bisnis fashion. 2011 brand sudah lahir tapi baru mempelajari pasar," ucap Vivi Zubedi melalui acara Virtual Media Briefing Muslim Fash Forward: Dukung UMKM Fesyen Muslim Lokal, Bangkitkan Ekonomi Nasional via Tokopedia Play pada Selasa (24/8/2021).
Vivi Zubedi mengatakan VIVIZUBEDI masuk ke ranah runaway fashion show pada 2014. Hingga akhirnya, pada 2017 VIVIZUBEDI mendapatkan undangan untuk melenggang di New York Fashion Week. Tak hanya sekali, VIVIZUBEDI sudah 3 tahun berturut-turut memamerkan karyanya di acara tersebut.
Di awal pandemi Covid-19, segala acara fashion show, baik itu internasional mau pun nasional, VIVIZUBEDI tidak melakukan sama sekali. Selain acara fashion show, VIVIZUBEDI juga banyak berkolaborasi dengan berbagai negara.
"Ternyata terjadi pandemi kita kaget, padahal saat itu VIVIZUBEDI baru saja mengembangkan sayap buka toko offline di Middle East. Akhir tahun kemarin kita launching toko offline di North Afrika," ucapnya.
Usai acara New York Fashion Week, VIVIZUBEDI mendapatkan kesempatan untuk menjual produknya di platform besar di Inggris dan Amerika Serikat. Ia menceritakan saingannya saat itu adalah produk fashion dari rumah mode Internasional.
"Kita semua kan memang by offline, selesai fashion week, saya dilamar beberapa platform digital besar UK dan US. Mereka menjual produk-produk global besar, seperti Balenciaga, Gucci, dan lain-lain. Mereka menjual produk-produk dikelas itu," paparnya.
"Waktu itu Vivi Zubedi menjadi satu-satunya brand modest di dunia yang mereka invite untuk mempersembahkan karya kita ke platform ini. Tapi, saya harus keliling beberapa negara. Waktu itu Alhamdulillah kita punya partner, Vivi Zubedi punya perusahaan dan mencoba opening di store di 3 negara ini," lanjutnya.
VIVIZUBEDI berkesempatan memamerkan karya kreatifnya VIVIZUBEDI di kota Moskow, Rusia pada 23 Oktober 2020. Fashion show Mercedes-Benz Fashion Week digelar secara virtual. VIVIZUBEDI memamerkan karya ekslusifnya berjudul Archipelago series "HUMBANUA". Koleksinya ini menggabungkan 2 kain daerah, yakni Sasirangan dan tenun sumba. Total baju yang dibawa untuk peragaan busana kali ini adalah 6 exclusive pieces.