Kondisi Masih Kritis, Mark Ruffalo Minta Penggemar Doakan Kesembuhan Jeremy Renner

| 04 Jan 2023 10:00
Kondisi Masih Kritis, Mark Ruffalo Minta Penggemar Doakan Kesembuhan Jeremy Renner
Mark Ruffalo (instagram/markruffalo)

ERA.id - Bintang Avengers, Mark Ruffalo, meminta penggemar untuk mendoakan lawan mainnya, Jeremy Renner. Mark memohon doa agar Renner segera diberi kesembuhan pasca kecelakaan saat membersihkan salju.

Melalui Instagram Story miliknya, Mark Ruffalo membagikan laporan tentang kecelakaan yang menimpa Jeremy Renner. Pemeran Hulk itu berharap kerabatnya bisa segera sembuh dan meminta penggemar untuk mendoakannya.

"Doa untuk saudara kita @jeremyrenner agar sembuh total dan cepat. Tolong kirimkan kebaikan penyembuhan dengan caranya," tulis Mark Ruffalo.

Diketahui kondisi Jeremy Renner dinyatakan kritis usai mengalami kecelakaan saat membersihkan salju di kediamannya di Reno, Nevada. Akibat kecelakaan itu, Renner sudah menjalani dua kali operasi untuk luka yang dideritanya.

Salah seorang perwakilan Renner mengatakan kondisi bintang Arrival itu mengalami trauma tumpul pada bagian dada dan cedera ortopedi.

"Kami dapat mengonfirmasi bahwa Jeremy menderita trauma tumpul dada dan cedera ortopedi dan telah menjalani operasi hari ini, 2 Januari 2023. Dia telah kembali dari operasi dan tetap berada di unit perawatan intensif di kondisi kritis tapi stabil," kata perwakilannya, dikutip People, Rabu (3/1/2023).

Masih dalam pernyataan yang sama, pihak keluarga Jeremy Renner turut mengucapkan terima kasih kepada para petugas dan perawat yang telah membantu.

Sementara itu, otoritas setempat mengatakan Jeremy Renner langsung diterbangkan ke rumah sakit setelah insiden itu terjadi.

"Sekitar pukul 09.00 tanggal 1 Januari 2023, Kantor Sheriff Kabupaten Washoe menanggapi cedera traumatis di area Mt. Rose Highway di Reno, Nevada," menurut rilis berita.

"Setibanya di sana, Deputi berkoordinasi dengan Distrik Perlindungan Kebakaran Truckee Meadows dan REMSA Health untuk mengatur transportasi medis Tuan Jeremy Renner melalui penerbangan perawatan ke rumah sakit daerah setempat," lanjut pernyataan itu.

Atas insiden ini,  tim Investigasi Kecelakaan Besar Kantor Sheriff Kabupaten Washoe sedang menyelidiki keadaan tersebut.

Rekomendasi