Reza Rahadian Hingga Christine Hakim Gabung ke BCU

| 11 Aug 2020 09:30
Reza Rahadian Hingga Christine Hakim Gabung ke BCU
Reza Rahardian (Instagram/@repoifbb)

ERA.id - Joko Anwar kembali memberi kejutan di BumiLangit Cinematic Universe (BCU) tadi malam (10/8/2020). Lewat peluncuran Disney+ Hotstar Grandfest, Joko mengenalkan empat aktor baru yang resmi bergabung ke BCU. 

Keempat aktor hebat yang sudah diprediksi warganet akhirnya benar-benar resmi bergabung dengan BCU. Mereka adalah Reza Rahadian, Jefri Nichol, Dimas Anggara, hingga Christine Hakim. 

“Senang sekali akhirnya saya bisa memberitahu kalian bahwa saya menjadi bagian ke Bumilangit Cinematic Universe dan tak sabar berbagi lebih lanjut soal informasi ini. Nantikan kejutan dari saya dan BCU di Disney+ Hotstar, we will bring you the magic," kata Reza dalam perluncuran Disney+ Hotstar, Senin (10/8/2020). 

Begitu juga yang dirasakan oleh aktor legenda Indonesia, Christine Hakim. Dia mengaku senang bisa bergabung dengan BCU dan tak sabar untuk mengembangkan cerita bersama. 

Sayangnya Creative Directior BCU, Joko Anwar belum membocorkan karakter yang akan dimainkan dari empat aktor yang baru bergabung. Pihaknya justru membiarkan penonton berimajinasi tentang karakter dari mereka. 

Selain itu Joko Anwar juga mengumukan seluruh film yang diproduksi BumiLangit Cinematic Universe (BCU) ini akan tayang di Disney+ Hotstar usai tayang di bioskop Indonesia. 

“Jadi film-film BumiLangit Cinematic Universe akan tayang di Disney+ Hotstar setelah tayang di bioskop dan Gundala akan tersedia pada Februari 2021," ungkap sutradara Pengabdi Setan itu. 

Joko juga mendapat kejutan dan salam hangat dari Presiden Marvel, Kevin Feige lewat video singkatnya. Feige menegaskan kepada Joko untuk tidak takut dalam berkarya. 

“Saya tahu persis bagaimana rasanya bermimpi menghidupkan cerita epik dan saya yakin bahwa masa depan perfilman di Indonesia ada di tangan yang tepat. Jangan ragu untuk memperluas dunia,” kata Kevin Fegie. 

Menanggapi video singkat itu Joko merasa senang dan memastikan akan memperluas film Indonesia agar bisa mendunia. 

Lebih lanjut, dalam acara peluncuran Disney+ Hotstar itu pihaknya juga memastikan sejumlah film lainnya akan masuk ke layanan streaming berbayar itu, termasuk film-film ternama dari seri Marvel Cinematic Universe, seri Star Wars, seri animasi Pixar, dan seri Disney Klasik. 

Layanan streaming berbayar ini akan tersedia mulai 5 September 2020 dengan biaya Rp99 ribu per bulan. 

Tags : film
Rekomendasi