Shopie Turner Isi Suara Putri Charlotte di Serial Animasi The Prince

| 01 Nov 2020 15:32
Shopie Turner Isi Suara Putri Charlotte di Serial Animasi The Prince
Serial animasi The Prince (Dok. Instagram garyjanetti)

ERA.id - Aktris Game of Thrones, Sophie Turner bakal mengisi suara Putri Charlotte di serial animasi The Prince. Ia akan terlibat bersama Orlando Bloom yang sebelumnya sudah resmi diumumkan. 

Penulis dan produser The Prince, Gary Janetti membagikan sebuah video singkat sekaligus perkenalan Putri Charlotte yang akan diisi Shopie Turner. 

"Meet Charlotte-Sophie Turner @sophiet," tulisnya dalam keterangan, Minggu (1/11/2020). 

Dalam video itu, terlihat Pangeran George berdiskusi dengan adiknya, Putri Charlotte tentang kostum halloween.

"Hai teman-teman, ini aku lagi, Pangeran George. Bersiap untuk pesta halloween di lantai bawah," kata Pangeran George dalam video itu. 

Kostum halloween yang dikenakan Pangeran George dan adik-adiknya kali ini bertema tiga anak babi yang menggemaskan. Ia memakai hidung berbentuk babi dengan ekor melingkar dibagian belakang. Saat sedang membuka video salamnya, Putri Charlotte muncul dengan tampilan yang berbeda. 

Instagram Sophie Turner (Dok. Instagram Sophiet)

"Hai George, siap?" tanyanya yang kemudian suara itu dikenali sebagai suara Sophie Turner. 

George yang tak terima dengan penampilan adiknya pun menanyakan maksud dari pakaian yang dikenakan. Tapi dengan santai Charlotte bilang kalau ia berubah pikiran. "Saya berubah pikiran. Babi itu menjijikkan," kata Charlotte. 

Perdebatan mereka kian buruk saat adiknya, Pangeran Louis juga tampil tak sesuai tema Halloween tahun ini. Louis memakai kostum vampir, dan lagi-lagi membuat George kesal. 

"Hebat, jadi apa yang harus saya katakan ketika orang bertanya kepada saya apa yang seharusnya saya lakukan?" ungkap George. 

Lagi-lagi dengan santainya Charlotte menjawab, "Mungkin kamu bilang kamu babi peliharaan Ariana Grande,". 

Usai video yang diunggah oleh Janetti banyak mendapat respon, istri dari Joe Jonas ini pun langsung membenarkan keterlibatan dirinya untuk serial animasi The Prince. Ia membagikan video itu melalui Instagram Story miliknya. 

"Charlotte datang! Dan saya merasa sangat terhormat untuk bergabung dengan para pemeran ini dan menjalani petualangan yang menyenangkan / penuh dengan Gary Janetti," tulis Sophie Turner, Minggu (1/11/2020). 

Janetti yang menulis cerita dan produser yang menggarap The Prince ini memang dikenal sebagai seniman satire. Makanya tak heran karyanya akan menyinggung banyak pihak. 

The Prince sendiri hadir berdasarkan postingan Instagram Janetti yang mengambil sudut pandang dari versi Pangeran William dan Kate Middleton. 

Pada masa awal pengumuman serial animasi ini, Janetti mengatakan ia bangga dan tak sabar dengan karya barunya yang bekerjasama dengan HBO Max. 

"Saya sangat senang bisa bekerja di HBO Max dan membawakan mereka seri lain tentang sebuah keluarga yang dengan kejam memperebutkan takhta," kata Janetti, dikutip People, Minggu (1/11/0202). 

Selain Shopie Turner, serial animasi ini juga akan dimeriahkan sejumlah aktor dan aktris yang mengisi suara masing-masing karakter. Mereka adalah Orlando Bloom (Pangeran Harry), Condola Rashad (Meghan Markle), Lucy Punch (Kate Middleton), Alan Cumming sebagai kepala pelayan (George Owen), Frances De La Tour (Ratu Elizabeth), dan Iwan Rheon (Pangeran William). 

Rekomendasi