Sukses Perankan Transgender di Film The Danish Girl, Eddie Redmayne Rupanya Simpan Penyesalan Besar

| 24 Nov 2021 14:00
Sukses Perankan Transgender di Film The Danish Girl, Eddie Redmayne Rupanya Simpan Penyesalan Besar
Eddie Redmayne (instagram/thedanishgirlfilm)

ERA.id - Aktor Eddie Redmayne mengaku menyesal mengambil peran transgender dalam film The Danish Girl. Eddie menyebut film yang dibintanginya di tahun 2015 itu adalah sebuah kesalahan.

Film The Danish Girl merupakan karya garapan Tom Hooper yang terinspirasi dari kisah Lile Elbe, salah satu orang pertama yang menjalani operasi penggantian kelamin. Eddie pun ditunjuk untuk memerankan karakter Einar Wegener yang menggambarkan Lile Elbe.

Meski dinominasikan untuk serangkaian penghargaan termasuk Oscar berkat perannya, Eddie banyak menuai kritik pedas dari kritikus film. Para kritikus menilai seharusnya peran itu bisa diberikan kepada aktor transgender sungguhan.

Menanggapi kritik tersebut setelah bertahun-tahun berlalu, Eddie berbincang dengan The Sunday Times. Dia membenarkan kritik itu dan mengakui bahwa perannya di film itu adalah sebuah kesalahan meski dia menampilkan yang terbaik.

"Saya membuat film itu dengan niat terbaik, tapi saya pikir itu sebuah kesalahan," kata Eddie Redmayne, dikutip The Sunday Times, Rabu (24/11/2021).

Selain mengungkap peran transgender itu sebagai salah satu kesalahan, Eddie juga mengaku dirinya tidak akan mengambil peran yang sama dalam waktu dekat.

"Tidak, saya tidak akan mengambilnya sekarang," tegasnya.

Lalu, kata Eddie, pemilihan peran transgender yang dia ambil itu seharusnya didiskusikan lebih dalam sebelum dia terima. Dia menegaskan seharusnya ada penyamarataan tentang peran transgender.

"Diskusi yang lebih besar tentang frustrasi seputar casting adalah karena banyak orang tidak memiliki kursi di meja. Pasti ada leveling, jika tidak kita akan melanjutkan debat ini," ucapnya.

Terlepas dari penyesalan Eddie Redmayne, aktor 39 tahun itu sukses membintangi banyak film ikonik yang membawanya meraih banyak penghargaan. Dia tercatat membintangi film Fantastic Beast and Where to Find Them, Jupiter Ascending, Fantasitc Beast: The Crimes of Grindelwald, The Trial of the Chicago 7, The Aeronauts, Les Miserables, dan masih banyak lagi.

Rekomendasi