ERA.id - Falcon Pictures bersama KlikFilm akan kembali mengeluarkan film terbaru mereka dalam waktu dekat yang berjudul Clandestine. Film ini dibintangi aktor Dannia Salsabila berperan sebagai Yoko, Abun Sungkar sebagai Damar, dan Shareefa Daanish sebagai guru bernama Ibu Puspa.
Shareefa Danish mengungkap bahwa film ini memiliki fokus cerita tentang kehidupan anak sekolah menengah yang diisi dengan cerita pembullyan dan penyanderaan. Tak hanya itu saja, isu bullying atau perundungan juga diangkat di film ini.
"Jadi cerita film ini tentang anak-anak SMA, Yoko dan Damar. Damar ini berkebutuhan khusus dan selalu dibully sama teman sekolahnya. Dan sewaktu-waktu ada penyanderaan yang terjadi dan menyandera salah satu murid di sekolah itu. Nah, ceritanya sih dimulai dari situ," ujar Shareefa saat konferensi pers di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, pada Senin (14/2/2022).
Tak mau mengungkap cerita film terlalu banyak karena takut jadi spoiler, Shareefa menegaskan bahwa film ini menarik untuk ditonton. Ia mengatakan bahwa banyak cerita-cerita yang tidak terduga yang akan terjadi di dalamnya yang akan membuat terkejut penonton.
"Kita nggak bisa cerita banyak karena takut jadi spoiler. Pokoknya ceritanya unik banget, plot twist-nya juga banyak banget, tentang Yoko-nya nanti bagaimana, Damar-nya bagaimana, Ibu Puspa-nya nanti gimana, itu keren banget," lanjutnya.
Adapun sinopsi film Clandestine bercerita tentang Yoko, putri tunggal dari Pras (Tegar Satrya) seorang pensiunan tentara, yang disandera bersama teman sekolahnya bernama Damar. Penyandera menuntut sejumlah uang kepada Pras yang dulunya pernah terlibag aksi militer.
Nantinya penyanderaan akan diisi dengan negosiasi antara pihak polisi yang melibatkan ayah Damar juga hingga guru mereka Ibu Puspa. Film ini akan tayang di platform KlikFilm pada 18 Februari 2022.