Insiden Will Smith Tampar Chris Rock Jadi Perhatian Dunia hingga Diduga Settingan, Pihak Oscar Angkat Bicara

| 28 Mar 2022 14:30
Insiden Will Smith Tampar Chris Rock Jadi Perhatian Dunia hingga Diduga Settingan, Pihak Oscar Angkat Bicara
Klarifikasi Oscar 2022 (Dok: The Academy)

ERA.id - The Academy akhirnya buka suara terkait insiden penamparan yang melibatkan Will Smith dan Chris Rock. Pihak Oscar menegaskan tidak pernah membenarkan adanya kekerasan dalam bentuk apa pun. 

Pernyataan resmi Oscar tersebut disampaikan melalui unggahan media sosial resminya, Minggu (27/3/2022) waktu setempat. Dalam pernyataannya, pihak Oscar tidak pernah membenarkan kejadian tersebut yang seharusnya dirayakan dengan suka cita.

"Akademi tidak membenarkan kekerasan dalam bentuk apa pun," bunyi pernyataan resmi Oscar, Senin (28/3/2022).

Pihak Oscar kemudian mengatakan bahwa saat ini pihaknya dengan penuh suka cita merayakan kemenangan dari para pemenang Academy Awards ke-94 yang pantas mendapatkannya. Kemenangan itu didapat dari para pecinta film di seluruh dunia.

"Malam ini kami dengan senang hati merayakan pemenang Academy Awards ke-94 kami, yang pantas mendapatkan momen pengakuan ini dari rekan-rekan mereka dan pecinta film di seluruh dunia," tegasnya.

Pernyataan tersebut datang setelah pengakuan dari editor eksekutif Variety, Ramin Setoodeh di media sosial. Setoodeh mengatakan insiden tamparan Will Smith ke Chris Rock bukan sesuatu yang sengaja dibuat.

Setoodeh juga mengatakan selama gladi bersih yang digelar Oscar, Will Smith tidak pernah mengganggu Chris Rock, sebelum akhirnya ditampar keras oleh Smith selama acara berlangsung.

"Seseorang yang bekerja untuk Oscar mengatakan kepada saya bahwa Chris Rock tidak diinterupsi oleh Will Smith selama gladi bersih kemarin. Itu tidak seharusnya terjadi. Itu nyata," cuit Ramin Setoodeh.

Diketahui Chris Rock melontarkan candaan di hadapan penonton dan juga sineas yang hadir di Oscar 2022 di Dolby Theater, Minggu (27/3/2022). Candaan itu ditujukan untuk istri dari Will Smith, Jada Pinkett Smith yang terlihat mencukur habis rambutnya akibat alopecia.

"Jadi aku mencintamu, 'G.I. Jane 2' tidak sabar untuk melihatnya," kata Rock mengacu pada adegan film G.I. Jane.

Ucapan itu pun langsung menimbulkan kemarahan dan mengundang emosi Will Smith yang duduk tepat di sebelah Jada. Smith pun naik ke atas panggung dan memberikan tamparan keras ke wajah Rock.

"Jangan pernah membicarakan istri saya!" kata Smith saat duduk di bangku penonton.

Usai kejadian tersebut, Smith pun menyampaikan permintaan maaf atas apa yang terjadi. Permohonan maaf itu dia sampaikan saat menerima penghargaan sebagai Aktor Terbaik berkat film King Richard.

"Saya ingin meminta maaf kepada Academy. Saya ingin meminta maaf kepada semua rekan nominasi saya," ucap Smith.

Rekomendasi