ERA.id - Kabar bahagia datang dari pecinta film khususnya penggemar yang sudah menantikan kelanjutan kisah Timothee Chalamet di film Dune. Dune: Part Two akan memulai produksi di akhir tahun 2022 di Italia.
Menurut laporan Deadline, Senin (4/7/2022) film yang dijadwalkan rilis tahun 2023 itu akan memulai pra-syuting di Altivole, Italia selama dua hari. Produksi penuh juga akan mulai dilakukan di sebagian pesar wilayah Budapest, Hongaria pada 21 Juli 2022.
Pemotretan yang dilakukan di Italia dilaporkan berlangsung di Brion Tomb yang dirancang oleh Carlo Scarpa, sebuah area yang tampak modern yang terlihat matang untuk alam semesta Dune. Scarpa merancang area terstruktur beton antara 1968 hingga 1978 yang terdiri dari kapel kecil, kolam refleksi, arcosolium, dan taman dengan aksen Bizantium dan Jepang.
Sebelumnya Warner Bros mengumumkan tanggal rilis untuk sekuel arahan Denis Villeneuve dari 20 Oktober 2023 menjadi 17 November 2023. Film kedua ini nantinya akan kembali dibintangi oleh Timothee Chalamet, Rebecca Ferguson, Zendaya, Javier Bardem, dan Josh Borlin.
Selain itu, ada pula penampilan dari jajaran pemeran baru seperti Lea Seydoux, Florence Pugh, Christipher Walken, dan Austin Butler yang akan bergabung.
Film Dune pertama rilis pada Oktober 2021 dan meraup kesuksesan global dengan keuntungan mencapai USD401,8 juta (Rp6 triliun) di box office seluruh dunia. Kesuksesan film ini bahkan juga turut menghasilkan berbagai penghargaan di ajang bergengsi seperti enam piala Academy Awards dan lima penghargaan BAFTA.