Kelompok Orang yang Harus Membatasi Makan Durian, Simak Penjelasannya

| 08 Dec 2023 20:05
Kelompok Orang yang Harus Membatasi Makan Durian, Simak Penjelasannya
Ilustrasi Buah Durian (Hong Son/Pexels)

ERA.id - Tentunya Anda sudah sangat mengenal buah durian. Buah ini merupakan salah satu buah yang menjadi primadona bagi para pecinta buah. Namun, tidak sedikit juga orang yang tidak menyukai dan menghindari buah ini karena alasan tersendiri. Buah ini memang terkesan cukup unik dengan duri dan aroma buah yang tajam. Meskipun demikian, atas dasar kesehatan, ada kelompok orang yang harus membatasi makan durian. Siapa saja? Simak ulasannya di bawah ini.

Kelompok Orang yang Harus Membatasi Makan Durian

Durian mempunyai cita rasa yang manis. Hal ini yang membuat durian dapat diolah menjadi banyak makanan ataupun minuman, misalnya permen durian, es krim, atau jus durian. Namun, Anda juga sebaiknya memperhatikan kandungan yang terdapat dalam durian. Walaupun memberikan manfaat bagi kesehatan, ada beberapa kelompok orang yang sudah semestinya membatasi atau tidak mengonsumsi durian.

Melansir dari Healthline, durian menjadi buah yang mengandung nutrisi dan gizi yang cukup lengkap daripada dengan jenis buah yang lain. Dalam satu buah durian terkandung kalori yang cukup tinggi. Durian juga mengandung lemak, karbohidrat, serat, protein, dan vitamin C.

Ilustrasi (Freepik)

Di bawah ini adalah kelompok orang yang harus membatasi makan durian:

Orang yang Kelebihan Berat Badan

Buah durian mempunyai kandungan kalori yang paling tinggi. Orang-orang yang kelebihan berat badan disarankan untuk menghindari makan buah durian karena dikhawatirkan meningkatkan risiko kenaikan berat badan yang berlebih. Obesitas yang tidak dapat diatasi dengan baik tentunya dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan. Melansir American Society for Metabolic and Bariatric Surgery, obesitas akan menambah risiko seseorang mengalami gangguan kesehatan pada jantung dan saluran pernapasan.

Pengidap Diabetes

Durian mempunyai banyak peminat karena rasanya yang manis. Karena kanndungan gula yang cukup tinggi dalam buah durian, sebaiknya pengidap diabetes menghindari mengonsumsi buah durian terlalu banyak. Mengonsumsi buah durian durian terlalu banyak dikhawatirkan memicu peningkatan kadar gula dalam darah.

Wanita Hamil dengan Kondisi Tertentu

Pada dasarnya, ibu hamil diperbolehkan mengonsumsi durian. Namun, sebaiknya tetap perhatikan kesehatan selama masa kehamilan dan pastikan tidak mengonsumsi secara berlebihan. Dilansir dari Baby Center, ibu hamil yang mengalami diabetes gestasional harus menghindari konsumsi durian, karena buah ini mempunyai kandungan gula yang tinggi.

Manfaat Durian untuk Kesehatan

Tentunya durian memberikan manfaat bagi kesehatan. Ada banyak cara yang dapat dilakukan ketika Anda mengonsumsi durian, contohnya makan durian secara langsung, dalam bentuk jus, permen, ataupun es krim.

Durian menjadi salah satu buah yang memiliki potensi menurunkan risiko kanker. Durian juga menjadi salah satu buah yang mengandung antioksidan cukup tinggi. Melansir Healthline, durian mampu menurunkan penyebaran sel kanker pada penyakit kanker payudara.

Selain itu, buah durian juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung. Hal ini dikarenakan beberapa kandungan yang ada di dalam buah durian mampu menurunkan tingkat kolesterol dalam tubuh. Namun, Anda harus tetap memperhatikan jumlah durian yang dikonsumsi dan jangan mengonsumsi secara berlebihan.

Demikianlah ulasan tentang kelompok orang yang harus membatasi makan durian. Semoga informasi ini bermanfaat.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi