5 Manfaat Power Nap, Bantu Kembalikan Semangat saat Puasa

| 19 Mar 2024 16:07
5 Manfaat Power Nap, Bantu Kembalikan Semangat saat Puasa
Ilustrasi tidur siang atau power nap (Unsplash)

ERA.id - Saat berpuasa, rasa kantuk di siang hari tentu menjadi satu hal yang sulit dihindari. Jika sudah demikian, tidur siang kerap menjadi pilihannya.

Tetapi sebaiknya tidur siang di jam-jam produktif harus disiasati, salah satunya dengan teknik pola tidur power nap. 

Power nap adalah pola tidur yang membuat tubuh berada dalam tahap tidur atau istirahat ringan dalam durasi tertentu.

Cara ini dikatakan dapat memberi dorongan cepat dan memastikan kita terbangun dengan sensasi tubuh yang lebih segar. Banyak ahli yang menyarankan power nap sebaiknya dilakukan 10 sampai 20 menit di siang hari. 

Sedangkan untuk durasi yang lebih lama, dikhawatirkan fase tidurnya bisa mengarah ke tidur nyenyak dan jika tubuh belum cukup istirahat, sensasi pusing bahkan lesu bisa saja datang menghampiri. 

Manfaat power nap

Ada beberapa manfaat dari power nap, terlebih jika dilakukan saat puasa di bulan Ramadan. 

1. Tubuh kembali segar

Tidur siang dalam durasi singkat bisa membuat tubuh kita merasa segar kembali. Ini dikarenakan tubuh berkesempatan untuk masuk ke mode istirahat. Meski dilakukan sebentar, power nap bisa membuat tubuh terasa lebih segar setelah terbangun.

2. Meningkatkan fokus 

Selepas power nap, kemampuan kognitif kita semakin tajam. Ini bisa membantu kita lebih fokus saat bekerja, hingga pengambilan keputusan, penalaran dan belajar hal baru. 

3. Mengurangi rasa lelah

Terkadang, tidur di malam hari tidak memberikan waktu istirahat yang cukup. Power nap atau tidur siang dalam durasi singkat bisa membantu mengurangi kelelahan saat beraktivitas di siang hari. 

4. Menjaga suasana hati

Kurang tidur selalu berkaitan dengan suasana hati yang buruk. Lain hal jika tubuh kita cukup beristirahat, misalnya power nap di siang hari. 

Suasana hati atau mood akan lebih terasa baik dan tidak mudah emosi di siang hari. 

5. Mengurangi stres

Saat beban pekerjaan terasa berat yang bisa memicu stres, power nap atau tidur siang sekitar 20 menit bisa membantu menetralisir rasa lelah hingga beban pikiran pemicu stres.

Ini bisa terjadi karena tidur mengurangi tingkat stres dan merilekskan sistem saraf kita.  

Rekomendasi