ERA.id - Sedikitnya sembilan belas tentara Korea Selatan mengalami keracunan akibat mengonsumsi kimchi. Belasan tentara itu mengalami muntah hingga diare.
Institut Kesehatan dan Lingkungan Kota Metropolitan Incheon membenarkan kasus keracunan yang melanda tentara dari Divisi Infanteri ke-17 di pangkalan militer. Dalam laporan awal disebutkan sebanyak 66 tentara mengalami gejala keracunan dari 26 hingga 28 November.
"Kasus-kasus tersebut termasuk tiga tentara dari sebuah pangkalan di Distrik Yeonsu, lima dari Distrik Seo, 53 tentara dari 11 pangkalan di Bupyeong, satu dari Keyang dan empat dari Gimpo," demikian laporan tersebut, dikutip Korean JongAng Daily, Sabtu (28/12/2024).
Dari 52 sampel yang dilakukan oleh Institut Kesehatan dan Lingkungan, 19 kasus terkonfirmasi mengalami serangan norovirus.
Norovirus adalah penyebab utama penyakit bawaan makanan, sering kali ditularkan melalui makanan yang terkontaminasi.
Terkait insiden keracunan tersebut, divisi militer memutuskan untuk tidak memperpanjang kontak dengan pamasok makanan yang bertanggung jawab menyediakan kimchi di pangkalan militer.