Hindari Penyebaran COVID-19, Video Music Awards MTV Bakal Digelar Tanpa Penonton

| 08 Aug 2020 10:35
Hindari Penyebaran COVID-19, Video Music Awards MTV Bakal Digelar Tanpa Penonton
Penyanyi Taylor Swift tampil dalam acara MTV Video Music Awards (VMA) 2019 di Prudential Center, Newark, New Jersey, Amerika Serikat, Senin (26/8/2019). (REUTERS/LUCAS JACKSON)

ERA.id - MTV batal menggelar acara Video Music Awards (VMA) di dalam ruangan Barclays Center di New York, kata sebuah pernyataan tertulis dari MTV, Jumat (7/8/2020).

Perhelatan tahunan akan tetap dijalankan pada 30 Agustus, namun, dalam rupa penampilan luar ruangan "dengan sedikit atau tanpa penonton". Hal ini dilakukan demi menaati aturan otoritas setempat semasa pandemi virus korona.

"Berdasarkan konsultasii dengan pejabat kesehatan negara bagian (New York) dan kota (New York City), kami memahami bahwa penampilan luar ruangan dengan sedikit atau tanpa penonton lebih dimungkinkan an lebih aman," kata pernyataan tersebut.

VMA berencana kembali ke gedung Barclays Center pada tahun 2021.

Seperti dilansir laman Entertainment, dengan banyaknya show yang dilangsungkan secara virtual, VMA akan menjadi acara penghargaan live pertama sejak pandemi COVID-19 berlangsung. Pekan lalu, penyelenggara Emmy Awards mengumumkan akan melaksanakan acara secara virtual.

Ariana Grande dan Lady Gaga memimpin daftar nominasi di Video Music Awards yang kali ini menambahkan dua kategori baru untuk mencerminkan bagaimana para musisi merespons pandemi virus corona, Reuters dikutip Sabtu.

Acara VMA MTV akan dipandu oleh Keke Palmer dan mulai mengudara pada Minggu, 30 Agustus pukul 8 malam waktu setempat.