ERA.id - Raja Arab Saudi Salman menerima suntikan dosis pertama vaksin COVID-19 pada Jumat di zona ekonomi NEOM, kata kantor berita Arab Saudi (SPA), Jumat (8/1).
SPA mengunggah dua gambar dan video pendek yang menunjukkan seorang staf medis menyuntik Raja Salman dengan vaksin COVID-19.
Sebelumnya, Arab Saudi menerima dua pengiriman vaksin COVID-19 pada Rabu (16/12) dan mulai mendistribusikannya kepada masyarakat tiga hari ke depan.
Menteri Kesehatan Arab Saudi Tawfiq al-Rabiah telah meminta warga negara dan masyarakat Saudi agar melakukan pendaftaran sebagai penerima vaksin.
Custodian of the Two Holy Mosques King Salman receives 1st dose of Coronavirus (COVID-19) vaccine.pic.twitter.com/l232sCJcxr
— حسن سجواني 🇦🇪 Hassan Sajwani (@HSajwanization) January 8, 2021
Pemerintah Arab Saudi menegaskan bahwa vaksin akan diberikan secara gratis ke seluruh wilayah Arab Saudi.
Otoritas Arab Saudi telah mendaftarkan vaksin COVID-19 Pfizer-BioNTech untuk diimpor dan digunakan di negara tersebut.
Stasiun TV milik pemerintah TV Al Arabiya pada Rabu (16/12) melaporkan bahwa vaksin yang tiba di kerajaan Arab Saudi adalah vaksin COVID-19 buatan Pfizer-BioNTech.