Utang Menumpuk dan Inflasi Meroket, Trump Kritik Joe Biden Soal Pemberian Bantuan Dana ke Ukraina

| 25 Jul 2022 08:27
Utang Menumpuk dan Inflasi Meroket, Trump Kritik Joe Biden Soal Pemberian Bantuan Dana ke Ukraina
Donald Trump (Ilham/ERA.id)

ERA.id - Mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengkritik pemerintahan saat ini yang terus memberikan bantuan dana dan senjata ke Ukraina untuk melawan Rusia.

Menurut dia, negara-negara Eropa yang seharusnya memberikan lebih banyak bantuan ke Kiev karena mengalami dampak lebih besar dibandingkan Amerika.

Dia menyebut AS seperti dimanfaatkan oleh negara-negara Eropa.

"Sejauh ini AS telah memberikan sekitar 60 Miliar USD ke Ukraina, tetapi negara Eropa yang terdampak malah memberikan jumlah yang lebih sedikit," jelas Trump dikutip dari Russia Today pada Minggu (24/7/2022).

"AS selama ini hanya memberikan uang kepada Ukraina dan kita hingga saat ini memiliki utang mencapai 35 triliun USD. Dan kita saat ini memiliki banyak masalah," jelas Trump merujuk tingginya inflasi, krisis energi di AS.

Trump juga ragu apakah bantuan yang diberikan AS tersebut akan mengubah situasi yang terjadi di Ukraina.

"Rusia punya senjata 35 kali lebih kuat," jelas dia.

Dia juga menyatakan selama kepemimpinannya, AS tak pernah punya permasalahan dengan Rusia, China serta Korea Utara.

"Hanya dalam 2 Tahun, AS dari yang terkuat menjadi yang terlemah," tambah dia.

Rekomendasi