Resep Buat Kimchi Jjigae, Sup Campuran Sayur dan Daging Kesukaan Jimin BTS

| 09 Aug 2021 19:52
Resep Buat Kimchi Jjigae, Sup Campuran Sayur dan Daging Kesukaan Jimin BTS
Jimin dan kimchi jjigae (Foto: IG @jimin_bighitentertainment & @koreagapsang)

ERA.id - Bagi para penggemar setia BTS tentunya tidak mau ketinggalan mengenai hal-hal mengenai idolanya. Artikel kali ini akan membahas mengenai makanan kesukaan salah satu member BTS, yakni Jimin.

Pada beberapa kesempatan, Jimin mengungkapkan bahwa makanan favoritnya adalah kimchi jjigae, sup khas Korea yang kaya akan sayuran. Bagi kamu penggemar Jimin dan pengen mencoba makana kesukaan Jimin itu, yuk simak langsung resep membuatnya di bawah ini. 

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

Kimchi (Foto: unsplash.com/gravity)
  • 200 gr kimchi instan
  • 3 biji bawang putih iris halus
  • 2 batang daun bawang diiris
  • 100 gr daging sapi
  • 4 potong tahu
  • 1 sdm gochujang (saus khas Korea)
  • 2 buah telur
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt bubuk kaldu ayam

Cara membuatnya:

Kimchi Jjigae (Foto: IG @koreangapsang)

1. Panaskan sedikit minyak di panci, lalu masukkan bawang putih yang sudah diiris.

2. Usai bawang putih matang dan mengeluarkan bau harum, masukkan kimchi, tahu, daun bawang, dan daging yang sudah disiapkan.

3. Tambahkan satu sendok penuh gochujang, lada bubuk, dan bubuk kaldu ayam.

4. Tuang air ke dalamnya, lalu aduk merata. Kemudian tambahkan telur, dan kembali aduk.

5. Tunggu hingga kimchi jjigae mendidih sambil sesekali diaduk dan dicicipi. Maka kimchi jjigae sudah siap untuk disantap.

Nah, itulah resep membuat kimchi jjigae, makanan kesukaan Jimin BTS. Selamat mencoba.

Rekomendasi