Ingatkan Para Dukun Hati-hati, Hotman Paris Siap Bela Pesulap Merah, Netizen: Ketar-ketir Pasti Tuh Pengacara Dukun

| 06 Sep 2022 08:06
Ingatkan Para Dukun Hati-hati, Hotman Paris Siap Bela Pesulap Merah, Netizen: Ketar-ketir Pasti Tuh Pengacara Dukun
Hotman Paris dan Pesulap Merah (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)

ERA.id - Marcel Radhival atau Pesulap Merah semakin ramai diperbincangkan. Sebab, ia sangat gencar membongkar aksi para dukun yang dinilainya menipu masyarakat Indonesia.

Akan tetapi, ia justru dibanjiri hujatan netizen. Bahkan, Gus Samsudin dan persatuan dukun Indonesia melaporkan polisi merah ke polisi. Selain itu, Rara Si Pawang Hujan juga melayangkan somasi 3x24 jam kepada Pesulap Merah.

Akan tetapi, Pesulap Merah nampaknya tak takut dengan laporan dan somasi tersebut. Bahkan, ia masih sibuk menghadiri berbagai acara, termasuk acara di Palembang bersama Hotman Paris dan dokter kecantikan Richard Lee.

Pertemuan itu diabadikan lewat video yang diunggah Hotman Paris. Sang pengacara kondang bahkan mengingatkan para dukun supaya lebih berhati-hati.

Pertemuan Hotman Paris dan Pesulap Merah (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)
Pertemuan Hotman Paris dan Pesulap Merah (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)

"Halo para dukun. Hati-hati nih, saya enggak ngerti ini. Marcel sekarang berusaha dekat-dekat dengan saya," ujar Hotman Paris.

Bapak anak tiga ini mempertanyakan Pesulap Merah yang mendekatinya terus. Ia yakin Pesulap Merah membutuhkan jasanya sebagai pengacara.

"Lu ngapain dekat-dekat gue sih, lu butuh pengacara ya?" tanya Hotman Paris.

Mendengar ucapan sang pengacara kondang, Pesulap Merah sepertinya ingin Hotman Paris membelanya. Hal ini untuk memberikan edukasi soal dan masyarakat Indonesia tidak terjebak dengan kebohongan para dukun.

"Saya mau ngajak bang Hotman melakukan kebaikan untuk masyarakat Indonesia dalam hal edukasi perdukunan," ungkap Pesulap Merah.

"Kamu suruh aku jadi edukasi perdukunan? Enggak ada komersil," jawab Hotman Paris.

Unggahan video itu dibanjiri respon netizen. Mereka yakin para dukun dan pengacara para dukun langsung ketar-ketir.

"Ketar-ketir pasti tuh pengacaranya dukun-dukun," tulis akun @initial****

"Dukun-dukun resign melihat postingan," kata akun @yuripro****

"Hooh tenan ketar-ketir Siudin dan squadnya," ungkap akun @asum****

Rekomendasi