ERA.id - Kaesang Pangarep adalah anak ketiga Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi yang sosoknya selalu jadi sorotan netizen. Yang terbaru adalah viral video lawas calon suami Erina Gudono yang memberikan pengakuan soal statusnya sebagai anak presiden.
Dalam momen itu, Irfan Hakim bertanya bagaimana rasanya menjadi seorang anak presiden. Irfan merasa banyak publik yang berpikir menjadi anak presiden sangatlah enak dan kehidupannya sulit.
Nyatanya, Kaesang mengaku dirinya tidak nyaman menjadi anak presiden. Baginya, menjadi anak presiden sangat rumit. Menurutnya, menjadi anak presiden lebih banyak hal tak menyenangkan.
"Gimana sih rasanya jadi anak presiden?" tanya Irfan Hakim, dikutip dari akun gosip Instagram @rumpi_gosip.
"Banyak nggak enaknya sih. Kayak ribet saja. Enakan jadi orang biasa saja," jawab Kaesang Pangarep.
Bos Sang Pisang justru menginginkan ayahnya menjadi orang biasa. Selain itu, menjadi anak presiden tidak enak karena tidak ada waktu berkumpul dengan keluarga.
"Semuanya sih sama saja, sama semua nggak enak. Mending (orang) biasa saja. Nggak ada waktu buat keluarga," kata Kaesang Pangarep.
Ketika ditanya soal isu Jokowi bakal maju tiga periode pilpres 2024, Kaesang ingin agar ayahnya tak kembali maju. Menurutnya, jadi anak presiden sangat melelahkan.
"Nggak usahlah (tiga periode). Yang capek aku sendiri," ujar Kaesang.
Mantan kekasih Felicia Tissue ini justru senang jika tidak lagi menjadi anak presiden. Ia malah ingin menjadi orang biasa yang hidupnya jarang tersorot media.
"Baguslah (nggak jadi anak presiden lagi), seneng. Jadi orang biasa lebih enak. Aku itungan orang biasa," imbuh Kaesang Pangarep.
Dengan pembawaannya yang kocak, pria berusia 27 tahun ini merasa minder kumpul bareng keluarga. Sebab, hanya dirinya satu-satunya yang bukan berkarier dunia politik.
Sebagai tambahan informasi, kakaknya Gibran Rakabuming Raka menjabat sebagai Wali Kota Surakarta yang dilantik pada 26 Februari 2021. Sedangkan, kakak iparnya Bobby Nasution menjabat sebagai Wali Kota Medan sejak 26 Februari 2021.
"Kan yang pejabat cuma bapak, satu keluarga pejabat semua kayak kakak sama kakak ipar, otomatis ibu, kakak ipar, kakak nomor dua juga pejabat semua, kumpul keluarga kayak rapat paripurna, pejabat semua. Saya datang kayak orang sipil, misi pak," tuturnya sembari tertawa.
Ketika ditanya apakah ingin jadi pejabat atau tidak, Kaesang mengaku tidak mau. Ia justru merasa lebih nyaman menjadi pengusaha ketimbang terjun dunia politik.
"Gajinya dikit. Beneran gajinya dikit. Iya (mending jadi pengusaha)." imbuhnya.
Unggahan itu dibanjiri respon netizen. Mereka justru tertawa ketika mendengar pengakuan Kaesang yang merasa menjadi orang sipil ketika berkumpul dengan keluarga.
"Ngakak pas bilang kumpul keluarga dia doang yang sipil. Apa di ajak ngobrol nggak ya sama pejabat?" tanya akun @haerudin****
"Kocak emang nih anak presiden," tulis akun @rievaiac****
"Dengar dia ngomong mah ketawa terus," kata akun @friscaan****
"Mas pisang kaum minoritas donk di keluarga." lanjut akun @uchisadewa****