Heran Orang Tua TikToker Bima Minta Maaf ke Gubernur Lampung, Hotman Paris: What, OMG!

| 17 Apr 2023 16:25
Heran Orang Tua TikToker Bima Minta Maaf ke Gubernur Lampung, Hotman Paris: What, OMG!
Hotman Paris (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)

ERA.id - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea heran orang tua TikToker Bima Yudho, Juliman dan Sri Ngatun yang meminta maaf terkait ucapan anaknya melalui akun TikTok @awbimaxreborn kepada Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi. Padahal, sebelumnya sang pengacara kondang berniat siap membantu pihak Bima yang mendapatkan ancaman serta dilaporkan usai pasca kritik Lampung.

Bima Yudho dilaporkan ke Polda Lampung oleh warga bernama Ginda Ansori ke Polda Lampung. Bima dilaporkan atas kasus dugaan penghinaan dalam video viral mengkritik Pemerintah Provinsi Lampung. Dalam kritikannya itu, Bima menyampaikan pendapatnya mengenai Lampung yang tidak kunjung ada kemajuan.

Akan tetapi, orang tua Bima kini malah meminta maaf ke Gubernur Lampung. Selain Arinal Djunaidi, Bima juga meminta maaf ke Wakil Bupati Lampung Timur Azwar Hadi. Bahkan, sang ayah sempat menghubungi Bima dan menasihatinya untuk tidak membuat konten Tiktok seperti itu lagi dan menyinggung pekerjaannya sebagai ASN bakal terancam.

Mengetahui kabar orang tua Bima meminta maaf ke Gubernur Lampung, membuat Hotman Paris heran. Bapak anak tiga ini membagikan berita permintaan maaf orang tua Bima.

Dibagian caption-nya, pria berusia 63 tahun ini bertanya-tanya alasan orang tua Bima meminta maaf kepada Gubernur Lampung dan Wakil Bupati Lampung Timur.

Unggahan Hotman Paris (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)
Unggahan Hotman Paris (Foto: Instagram/@hotmanparisofficial)

"What? Why? OMG?," tulis Hotman Paris, dikutip dari akun Instagram @hotmanparisofficial pada Senin (17/4/2023).

Sebelumnya, Hotman Paris meminta Bima untuk menghubunginya dan menyerahkan kasus tersebut kepadanya.

"Ada apa sih Bima? Masalah apa dengan bupati? DM saya, serahin kasusmu," tutur Hotman Paris dalam video yang diunggah di Instagram pribadinya.

Pengacara kondang itu mengingatkan Bima untuk tidak takut menyampaikan pendapat sebagai rakyat. Ia juga meminta Bima untuk menghadapi orang-orang dengan prestasinya.

"Bima DM saya kalau memang ada masalah. Jangan takut, hidup hanya sekali, nyali. Lihat itu musuh-musuh gue senyumin, tapi gue lawan. Jangan pernah mulai nyinyir, kalau boleh, lawan semua dengan prestasi," pungkas Hotman.

Rekomendasi