Peringati Hari Perempuan Internasional di Bidang Teknik 2023, Saatnya Merangkul Kesetaraan Gender di Bidang Infrastruktur

| 21 Jun 2023 22:52
Peringati Hari Perempuan Internasional di Bidang Teknik 2023, Saatnya Merangkul Kesetaraan Gender di Bidang Infrastruktur
Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams PM (Dok. Era.id/Vessy)

ERA.id - Duta Besar Australia untuk Indonesia Penny Williams PM menemui para insinur perempuan Indonesia terkemuka untuk menyoroti kontribusi perempuan di sektor infrastruktur.

Berbicara di peringatan Hari Perempuan Internasional di Bidang Teknik (INWED) 2023 di Jakarta, Duta Besar Williams mengatakan, INWED merupakan kesempatan untuk mengakui pencapaian insinyur perempuan dan mendorong kesetaraan gender dalam perkembangan infrastruktur.

Acara ini juga menandai peringatan 70 tahun Beasiswa Australia di Indonesia yang menvoroti hubungan bilateral kuat antara kedua negara.

"Beasiswa Australia Awards di Indonesia telah berperan penting dalam memperkuat hubungan antar masyarakat dan meningkatkan kemampuan para pakar Indonesia. Kami sangat senang dapat menyoroti kontribusi alumni Australia di sektor infrastruktur," ujar Duta Besar Williams belum lama ini di Jakarta.

Ir Diana Kusumastuti, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, menjadi pembicara utama dalam acara ini. Beliau menyampaikan pengalamannya sebagai seorang insinyur yang memimpin perumusan kebijakan dan implementasi infrastruktur publik di sektor air dan sanitasi.

Acara ini diselenggarakan oleh Kemitraan Indonesia-Australia untuk Infrastruktur (KIAT) dan dihadiri para pemangku kepentingan utama pemerintah, alumni Australia di Indonesia, dan para pakar di bidang infrastruktur. Peserta acara mendengarkan du diskusi panel di bawah tema global INWED 2023 yaitu "#MakeSafetySeen".

Pemerintah Australia berkomitmen untuk mempromosikan kesetaraan gender dan mendukung kemajuan perempuan di bidang teknik dan infrastruktur melalui KIAT.

KIAT merupakan kemitraan pemerintah Australia dan Indonesia untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan inklusif melalui pengembangan akses infrastruktur bagi semua orang.

Rekomendasi