Hasil Tes Rambut Negatif, Saipul Jamil Girang Dinyatakan Bebas Narkoba: Terimakasih Allah SWT

| 08 Jan 2024 21:35
Hasil Tes Rambut Negatif, Saipul Jamil Girang Dinyatakan Bebas Narkoba: Terimakasih Allah SWT
Saipul Jamil (Foto: YouTube/Waswas)

ERA.id - Pedangdut Saipul Jamil kini dinyatakan bebas dari Polsek Tambora Jakarta Barat pada Senin (8/1/2024). Mantan suami Dewi Perssik ini sebelumnya ditangkap atas kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.

Bahkan dalam video penangkapan beredar luas, pedangdut kerap disapa Bang Ipul ini histeris dan berjongkok di pinggir jalur TransJakarta. Hingga akhirnya, Saipul Jamil diamankan oleh pihak kepolisian.

Kini, Saipul Jamil dinyatakan bersih dan negatif dari narkoba sampai akhirnya dibebaskan usai menjalani rangkaian pemeriksaan. Saipul Jamil tidak bersalah dan tak terbukti mengonsumsi narkoba.

Pelantun lagu "Sanggupkah Kau Setia" ini dibebaskan pasca hasil tes rambutnya negatif narkoba. Tak hanya tes rambut, tes urine Saipul Jamil juga dinyatakan negatif. Kini, Saipul Jamil dipulangkan pihak kepolisian setelah diamankan selama 3 hari.

"Alhamdulillah hari ini saya dinyatakan bebas dan bersih dari narkoba dan psikotropika. Keterangan itu nanti bisa ditanya pihak Kapolsek biar real, nyata," ujar Saipul Jamil, dikutip dari kanal YouTube Waswas.

Saipul Jamil mengucapkan terima kasihnya atas pembebasannya itu. Pedangdut berusia 43 tahun ini merasa terharu, karena bisa melewati ujian berat ini. 

"Saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan yang baik hati yang sudah menunggu saya dari 3 hari lalu, karena ini sebuah prosedur dari negara, saya harus tunduk," ucap Saipul Jamil.

"Saya bisa melewati ujian ini adalah berkat dari doa-doa kalian semua dan terutama terimakasih kepada Allah SWT dan juga kepada par penggemar, para penonton, seluruh tim, terimakasih," lanjutnya.

Saipul Jamil merasa bersyukur usai dinyatakan bebas dan bisa kembali beraktivitas seperti biasanya. Terlebih lagi, ia juga mengetahui asistennya terbukti mengonsumsi narkoba.

"Kondisi saya sehat Alhamdulillah dan siap beraktivitas lagi seperti biasa. Ternyata hikmah Alhamdulillah saya ada panggilan Haji. Mungkin sebelum saya ke Tanah Suci, mungkin Allah bersih dulu ada sisa-sisa kesabaran," bebernya.

"Kita harus selalu waspada dengan orang-orang disekeliling kita. Ya mungkin kalau nggak ada kejadian ini, saya tidak tahu kalau asisten saya ternyata mengonsumsi narkoba," tambahnya.

Saipul Jamil memberikan pesan agar masyarakat Indonesia menjauhi narkoba. Apalagi, efek narkoba berpengaruh buruk bagi kehidupan.

"Kita nggak boleh gampang percaya dengan orang yang ada kanan kiri kita, tetap harus waspada. Satu lagi pesan saya, jauhi narkoba tidak ada kegunaannya, banyak ruginya, gara-gara narkoba orang bisa gila, kehilangan masa depan, kehilangan pendapatan dan kehilangan segala-galanya." lanjutnya.

Rekomendasi