Sukses Konser di Singapura, Taylor Swift Nginap di Villa Seharga Rp221 Juta per Malam

| 13 Mar 2024 12:45
Sukses Konser di Singapura, Taylor Swift Nginap di Villa Seharga Rp221 Juta per Malam
Taylor Swift (Foto: Instagram/@taylorswift)

ERA.id - Musisi Taylor Swift sukses menyelenggarakan konser The Eras Tour di Singapura yang diselenggarakan di National Stadium pada 2-9 Maret 2024. Rupanya, Taylor Swift menyewa villa seharga SGD 19.000 atau Rp221 juta per malam.

Dilansir dari laman Page Six, Taylor Swift menginap Colonial Manor, gedung utama Capella Hotel, berada di Pulau Sentosa. Villa itu dibangun pada 1880-an. 

Villa itu terdapat dua bungalow yang diubah menjadi suite dengan tiga kamar tidur. Terdapat kolam renang pribadi hingga kawasan hutan hujan di sekelilinginya. Kaman mandi dihiasi lantai dan dinding marmer.

Villa dapat menampung hingga enam orang dewasa dan satu anak-anak, dengan tempat tidur berukuran king. Fitur lainnya termasuk ruang makan mewah, beberapa ruang tamu, pancuran luar ruangan, serta teras hiburan.

Kamar tidur utama pelantun lagu "Shake It Off" ini dilengkapi dengan lemari pakaian dan kamar mandi pribadi dengan bathtub di dalamnya. Kamar yang disewa oleh sang musisi memiliki banyak ruang.

Kamar mandi penyanyi berusia 34 tahun ini dilengkapi pakaian walk-in, panel sentuh untuk mengontrol pencahayaan, AC, tirai, TV LCD Layar datar 46 inci dengan sounds system BOSE. 

Diketahui, Taylor Swift sukses menggelar konser Swift's Eras Tour di National Stadium Singapura pada 2-9 Maret 2024. Seperti yang diduga, begitu banyak penonton yang datang baik dari Singapura maupun penggemar internasional terutama negara-negara tetangga di Asia Tenggara.

Lebih dari 300.000 tiket terjual untuk enam pertunjukannya di Stadion Nasional hingga 9 Maret, dengan banyak penggemar yang bepergian dari negara dan kota lain. Konser Taylor Swift di Singapura ini adalah yang pertama setelah terakhir kali mengunjungi Singapura lewat 1989 World Tour pada 2015. Namun kali ini, konsernya enam kali lebih besar dari era 1989.

Rekomendasi