Rumah Tangganya Dikabarkan Retak, Postingan Istri Jonathan Frizzy dengan Keempat Anaknya Jadi Sorotan

| 09 Jun 2021 09:40
Rumah Tangganya Dikabarkan Retak, Postingan Istri Jonathan Frizzy dengan Keempat Anaknya Jadi Sorotan
Istri Jonathan Frizzy (Foto: IG @dhenafrizzy)

ERA.id - Beberapa waktu lalu rumah tangga aktor Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka mencuri perhatian usai dikabarkan retak. Hal ini terjadi dipicu akan kedekatan Jonathan dengan lawan mainnya di sinetron, yakni Ririn Dwi Ariyanti.

Usai kabar keretakan rumah tangganya ini mencuat, Dhena pun kerap mengunggah potret dirinya bersama anak-anaknya tanpa kehadiran Jonathan di akun Instagram, yang seolah mengisyaratkan keretakan rumah tangganya. Terakhir, ia mengunggah fotonya dan ke-4 anaknya yang tampak tersenyum bahagia ke arah kamera.

Keterangan yang menggunakan bahasa Inggris pada foto tersebut menjadi sorotan, karena perempuan berusia 37 tahun itu mengungkapkan bahwa kini yang tersisa hanyalah mereka berempat, tidak menyertakan Jonathan.

"Pada akhirnya hanya ada kita berempat yang berpegangan tangan untuk tetap kuat bersama. Karena yang kita miliki adalah cinta yang tak terbatas," tulis Dhena.

Lebih lanjut, Dhena pun mengatakan bahwa dirinya akan memberikan jiwanya kepada ketiga anaknya itu.

"Aku akan memberikan jiwaku kepada tiga buah hatiku. Aku lebih memilih bahagia dari pada sedih, dan aku tahu malaikat ini dikirim Tuhan untuk membuat hidupku berwarna seperti pelangi," lanjut Dhena.

Tak lama, unggahan dari Dhena ini pun ramai dikomentari oleh warganet. Banyak dari mereka yang mengatakan turut merasakan kesedihan Dhena, dan menyarankan ibu tiga anak itu untuk melepaskan jika sudah terlalu menyakitkan.

"Doa terbaik aja mbak dr yg terbaik. Kalo itu memang terbaik lepaskan cari kebahagiaan yang lebih bahagia," kata salah satu akun.

"Kalau sudah ga kuat lebih baik lepaskan saja," ujar yang lainnya.

"Buat apa bertahan jika memang menyakitkan dan buat apa bersama jika saling menyakiti. Jadi mending sendiri asalkan bahagia," sambung yang lainnya.

Rekomendasi